Tasikmalaya

Material Longsor Tutup Irigasi di Cisayong Kabupaten Tasik

51
×

Material Longsor Tutup Irigasi di Cisayong Kabupaten Tasik

Sebarkan artikel ini

KAB TASIKMALAYA (CM) – Hujan deras dengan insensitas tinggi menyebabkan tebing setinggi 50 meter longsorĀ  hingga menimbun hektaran persawahan milik warga di Kecamatan Cisayong Kabupaten Tasikmalaya, Senin (17/02/2020).

Camat Cisayong, Yayat Suryatna mengatakan, longsor terjadi sekitar pukul 03.00 WIB ketika saat adzan subuh dan baru diketahui pemilik sawah yang hendak memberikan pupuk ladang sawahnya. Peristiwa terjadi di Dusun kampung Dawuan Desa Santanamekar Kecamatan Cisayong.

Sementara itu, Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Tasikmalaya, Nuraedidin saat ditemui di lokasi mengungkapkan, sawah milik warga yang tertutup material longsor hampir satu hektare lebih hingga menyebabkab saluran irigasi tertutup.

Irigasi yang tertutup di 6 desa itu yani Desa Santanamekar, Cisayong, Sukajadi, Sukaraharja, Sukasukur, dan Jatihurip.

Ia menegaskan, upaya penanganan melibatkan eelawan, satgas, BPBD, TNI dan warga. Sedangkan, alat yang digunakan seadanya seperti pacul, sekop, golok, mesin pompa air dan lain-lain. (Amas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *