Tasikmalaya

Dinas Pariwisata Kab. Tasik Gelar Sosialisasi Geopark Galunggung

49
×

Dinas Pariwisata Kab. Tasik Gelar Sosialisasi Geopark Galunggung

Sebarkan artikel ini
Sosialisasi Geopark Galunggung

TASIKMALAYA (CM) – Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tasikmalaya mengadakan sosialisasi lintas sektor di Aula Bank Indonesia, Jl. Sutisna Senjaya, Kota Tasikmalaya, Kamis (12/12/2019). Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Dinas, Ir. Safari Agustin.

Dalam kesempatan itu, kawasan Galunggung disebut-sebut sebagai salah satu kawasan Geopark Nasional sesuai dalam Perpres Nomor 9 tahun 2019 dan Pergub Nomor 72 tahun 2018.

Ia mengungkapkan, wisata Gunung Galunggung memiliki potensi Geopark, sehingga diharapkan mampu menjadi alternatif solusi pemanfaatan warisan geologi keragaman hayati dan keragaman budaya (Cultural Diversity) untuk dikelola demi keperluan konservasi edukasi dan pembangunan perekonomian masyarakat secara berkelanjutan, serta menjadi media untuk menumbuhkan pemahaman dan kepedulian masyarakat sekitarnya.

“Pemkab Tasik mengajak semua pihak untuk dapat membantu terwujudnya kawasan Galunggung menuju Geopark Nasional,” ujar Safari. Kegiatan sosialisasi Geopark Galunggung tersebut, lanjut ia, bisa membangun destinasi pariwisata yang berkelanjutan dan menjunjung tinggi nilai-nilai Islami dan kearifan lokal, dengan memadukan keunggulan geologi budaya khas Priangan dan Agrowisata sebagai identitas pariwisata Kabupaten Tasikmalaya.

“Maka diharapkan melalui kegiatan ini bisa diadakan sayembara desain logo Geopark Galunggung untuk mewujudkan Galunggung Geopark Nasional,” pungkas Safari. (Anto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *