KOTA TASIK (CM) – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Viman Alfarizi Ramadhan, secara resmi melepas 15 atlet yang akan berkompetisi dalam Kejuaraan Internasional “Kyokushinkai World Championship” yang akan diadakan di Yogyakarta pada tanggal 25-26 Mei 2024.
Acara pelepasan tersebut dilangsungkan di Pelataran Masjid Agung Kota Tasikmalaya dan dihadiri oleh Ketua MUI Kota Tasikmalaya, KH. Aminuddin Busthomi, perwakilan Kodim 0612 Tasikmalaya, serta para Sensei dari Dojo Daarul Ilmi Ksatria Tama.
Dalam kesempatan tersebut, Pimpinan Ponpes Daarul Ilmi, Ustad Ahmad Ruslan Abdul Gani, menyampaikan bahwa para atlet yang akan bertanding berasal dari berbagai perguruan dan dojo karate di Daarul Ilmi.
“Para atlet ini memiliki rekam jejak prestasi yang gemilang, sering mengikuti kejuaraan lokal maupun nasional dan selalu berhasil menjuarai berbagai kompetisi tersebut,” ujarnya.
Ustad Ahmad juga mengucapkan terima kasih kepada Viman Alfarizi Ramadhan atas dukungannya dalam melepas keberangkatan para atlet.
Ia mengungkapkan rasa syukurnya karena keberangkatan kontingen difasilitasi oleh bus Primajasa, yang memudahkan perjalanan mereka.
“Saya optimis bahwa para atlet akan membawa nama baik daerah di level nasional maupun dunia, mengingat semangat dan persiapan yang telah dilakukan,” katanya.
Sementara itu, Viman Alfarizi Ramadhan mengaku merasa senang dan bangga dapat hadir serta melepas para atlet Ponpes Daarul Ilmi.
Ia berharap keberadaan para atlet dari Daarul Ilmi Ksatria Tama dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi para santri lainnya di pesantren.
Viman menekankan pentingnya semangat dan optimisme dalam bertanding, serta dukungan dari semua pihak dan masyarakat Kota Tasikmalaya. Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat ini juga menegaskan komitmennya untuk menjadi jembatan dalam mendukung prestasi para atlet dari Tasikmalaya.
Dengan harapan besar dan doa yang menyertai, Viman Alfarizi Ramadhan dan seluruh pihak yang terlibat mengucapkan selamat berjuang kepada para atlet yang akan berlaga, semoga mereka dapat mengharumkan nama Tasikmalaya di kancah internasional dan kembali dengan membawa kebanggaan bagi daerah dan bangsa.