News

Wujudkan Kota Sehat, Cimahi Gelar Deklarasi ODF

173
×

Wujudkan Kota Sehat, Cimahi Gelar Deklarasi ODF

Sebarkan artikel ini
Deklarasi ODF di Kelurahan Cibeber

KOTA CIMAHI (CM) – Pemerintah Kota Cimahi menggelar deklarasi tentang pentingnya menjaga kebersihan jamban dan kesehatan warga. Deklarasi stop buang air besar sembarangan atau open defecation free (ODF) tersebut dilaksanakan di Aula Kelurahan Cibeber, Jl. Ibu Ganirah No 41 Kec. Cimahi Selatan, Rabu (20/02/2019)

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Cimahi, Letkol. Inf. (Purn) Ngatiyana mengatakan bahwa Pemkot Cimahi berkomitmen meningkatkan sinergitas di segala bidang, termasuk bidang kesehatan secara integratif dan sinergis.

“Melalui gerakan ini ditekankan adanya perubahan masyarakat ke arah yang lebih baik untuk buang tinja pada tempatnya guna mewujudkan tercapainya Cimahi sebagai kota sehat pada tahun 2020,” ungkap Ngatiyana.

Ia juga mengatakan, strategi itu dilaksanakan dalam rangka upaya pemberdayaan hidup sehat serta mengimplementasikan pada komitmen pemerintah yang berkesinambungan.

“Sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat untuk seluruh warga Cibeber agar dapat mendeklarasikan kelurahannya agar menjadi kelurahan yang sehat,” jelasnya. Hal tersebut, katanya, merupakan program sanitasi terhadap lingkungan.

“Dilaksanakannya deklarasi ini adalah untuk menekankan kepada masyarakat agar jangan sampai buang air besar sembarangan. Ini sangat berpengaruh terhadap pola hidup serta kebiasaan masyarakat,” tambah ia.

Pada kesempatan itu disampaikan pula kepada seluruh warga untuk tidak lagi buang air besar di sembarang tempat. “Saya yakin warga Kelurahan Cibeber tidak akan lagi buang air besar di sembarang tempat,” ungkap Ngatiyana

Menurutnya, ini juga berpengaruh terhadap program Citarum harum. TNI dan Polri selama ini turun ke Citarum, konsisten menjaga untuk kepentingan masyarakat banyak.

Ia berharap anak sungai di Cimahi tidak tercemar oleh ulah masyarakatnya, hingga jika mengalir ke Citarum tidak akan menimbulkan pencemaran terhadap sungai. Diharapkannya juga deklarasi tersebut bisa menjadi contoh terhadap daerah-daerah yang lain. (Intan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *