PANGANDARAN, (CAMEON) – Kunjungan wisata di kawasan Pantai Batukaras Kabupaten Pangandaran Jawa Barat sampai H+3, mengalami peningkatan yang cukup signifikan dibandingkan libur lebaran tahun sebelumnya 2015 lalu.
Berdasarkan data yang dihimpun cakrawalamedia.co.id pada tahun tahun 2015 jumlah pengunjung ke Pantai Batukaras mencapai jumlah 30.211 Warga Negara Indonesia (WNI) sedangkan wisatawan mancanegara sebanyak 57 orang. Jumlah tersebut terhitung sejak hari H lebaran hingga H+3 dengan hasil Pendapatan Asli Daerah (PAD) mencapai Rp. 75,652.500
Menurut Kepala UPTD Pariwisata Perindagkop dan UMKM wilayah Kecamatan Cijulang Dadang E. S,Ip menyebutkan tingkat kunjungan wisatawan ke Pantai Batukaras pada libur lebaran tahun 2016 mengalami kenaikan yang signifikan. “Peningkatan itu terjadi karena bertepatan dengan libur lebaran, para pengunjung memanfaatkan hari libur tersebut untuk berkunjung ke kawasan Pantai Batukaras,” aku Dadang kepada cakrawalamedia.co.id saat ditemui di pintu masuk. Minggu (10/7).
“Pada libur lebaran tahun sekarang jumlah kunjungan wisatawan ke Batukaras mencapai 35.795 orang, jumlah tersebut mengalami kenaikan jika dibanding tahun sebelumnya yang hanya 30.211 orang, sedangkan untuk pengunjung mancanegara alami penurunan yang sebelumnya mencapai 57 orang kini hanya 17 orang,” tuturnya.
Dadang menjelaskan Pantai Batukaras pada musim libur lebaran kali ini mampu meraup PAD yang terbilang tinggi. “Penghasilan PAD Pantai Batukaras dari hari H sampai H+3 lebaran mencapai Rp. 89,517.500,” ucap Dadang dengan nada semringah.
” Musim libur kali ini Pantai Batukaras jadi tujuan para wisatawan, bahkan lahan parkir pun tak sanggup menampung kendaraan baik roda dua maupun roda empat,” pungkasnya. cakrawalamedia.co.id (Andriansyah)