JAKARTA, (CAMEON) – Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengungkapkan syukurnya atas keterlibatannya dalam Pilkada DKI. Icon pengusaha muda ini pun mengaku banyak mendapatkan inspriasi.
“12 bulan berjalan, saya banyak mendapatkan pengalaman spiritual. Sebenarnya ingin menulis buku dari perjalanan ini,” kata pria yang karib disapa Sandi, saat menggelar jumpa pers di Jakarta, Kamis (16/2/2017).
Seperti diketahui, selama setahun terakhir ini, Sandi melakukan sosialisasi secara marathon. Kader Gerindra ini banyak mengunjungi berbagai permukiman warga dengan berbagai macam latar belakang.
“Kami mensyukuri hasil yang dicapai. Ini bukan waktu melakukan perayaan sehingga menimbulkan hal-hal yang jumawa. Ini adalah Moment of reflection,” ujarnya.
Ia mengatakan, perjalanannya belum tuntas. Perjuangan belum berakhir untuk melayani warga DKI Jakarta. “Kita akan melalui tahapan berikutnya,” ujarnya.
Pihaknya mengakui, saat ini bersama para relawan akan memberikan dan mengawal suara yang dihasilkan. Selanjutnya, mempersiapkan berkompetisi di putaran II.
Selama sosialisasi, ia menjelaskan, mayoritas masyarakat DKI Jakarta memerlukan gubernur baru. Dan, harapan itu ada pada Anies/Sandi.
“Harapan Gubernur baru bisa kami hadirkan. Menghadirkan solusi bagi masyarakat Jakarta,” ujarnya.
Mengenai kemungkinan koalisi dengan Agus/Silvi, Sandi memberikan sinyal kuat. “Malam sudah berhubungan dengan Mas Agus dan Mpok Silvi,” imbuhnya.
Komunikasi dia dengan Paslon nomor urut 1 pada Pilkada kemarin harmonis. Bahkan, ia menyebut, kami lahir tradisi baru yang menjunjung tinggi persahabatan dan semangat menjunjung toleransi.
“Alhamdulillah bisa memaknai demokrasi (dengan Agus/Silvi). Kami sama-sama tulus membangun Jakarta. Thank you banget. Oke Oce banget,” tutup Sandi dengan ungkapan khas warga NU, wabillahi taufiq walhidayah wallahul muwaufiq ila aqwamittariq. (Ginan)