JAKARTA (CM) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan rencananya untuk menyelenggarakan lima debat calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024. Saat ini, KPU sedang menyiapkan mekanisme dan jadwal pelaksanaan debat tersebut.
Menurut Komisioner KPU, August Mellaz, debat capres akan diadakan dua kali hingga akhir tahun 2023, dan tiga kali pada awal tahun menjelang akhir masa kampanye.
“Sampai akhir 2023 itu dua kali, kemudian di awal tahun sampai nanti jelang akhir masa kampanye itu tiga kali,” ujarnya pada Kamis, 23 November 2023.
BACA JUGA: Anies-Muhaimin Hadir di Ijtima Ulama untuk Berbagi Visi Misi Menuju Indonesia Adil dan Makmur
Debat capres direncanakan akan mencakup lima tema berbeda dan diperkirakan akan dimulai pertengahan Desember 2023. August Mellaz juga mengungkapkan bahwa KPU berencana menyelenggarakan satu debat di Jakarta dan empat di luar Jakarta, mencakup wilayah dari ujung barat hingga tengah Indonesia.
Pilpres 2024 akan diikuti oleh tiga pasang calon, yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
Rangkaian Pilpres 2024 dimulai dengan masa kampanye pada tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dan pencoblosan dijadwalkan pada 14 Februari 2024.