News

Peringati HANI, Wakil Wali Kota Tasik: Jauhi Narkoba

94
×

Peringati HANI, Wakil Wali Kota Tasik: Jauhi Narkoba

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA, ( CAMEON ) – Ketua Badan Narkotika Kota Tasikmalaya, Dede Sudrajat, mengajak semua pihak untuk turut serta menjauhkan narkoba dari masyarakat. Bentengi generasi muda dari barang haram tersebut. Tingkatkan pengawasan.

“Jauhi dan jadikan narkoba musuh kita bersama. Hanya kita yang dapat menjaga lingkungan dan keluarga kita dari kejahatan narkoba,” tandas pria yang juga menjabat wakil wali Kota Tasikmalaya itu dalam peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI), di gedung serbaguna bale kota, Senin (29/8).

Peringati HANI, Wakil Wali Kota Tasik Jauhi NarkobaIa menegaskan, penyalahgunaan narkoba sudah menjadi permasalahan yang selalu harus menjadi perhatian semua pihak. “Jangan kita biarkan narkoba merusak para regenerasi muda. Mari kita tingkatkan pengawasan kepada anak-anak kita. Itu merupakan langkah untuk membantu anak tumbuh sehat dan aman dari penyalahgunaan Narkoba,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dede memberikan enam piala dan 300 sertifikat penghargaan kepada para peserta lomba penyuluhan narkoba tingkat kota.

Kasubag PM pada Bagian Kesra Setda Kota Tasikmalaya, Ade Saepudin Z, sebagai pelaksana teknis HANI berharap, di hari puncak peringatan HANI ini semua bisa menjadi pelopor dalam pemberantasan penyalahgunaan narkoba, khususnya di Kota Tasikmalaya.

Ketua Granat Heru Rohimat menambahkan, pencegahan penyalahgunaan narkoba yang paling efektif  diawali dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar. “Kami berharap, ke depan sosialisasi narkoba tidak hanya dilakukan di lingkungan pendidikan, pondok pesantren dan masyarakat, tetapi juga di lingkungan SKPD. Tidak menuntut kemungkinan di lingkungan SKPD juga bisa terjadi penyalahgunaan narkoba,” bebernya. cakrawalamedia.co.id (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *