CIMAHI, (CAMEON) – Mengumpulkan puzzel yang terpisah-pisah bukanlah perkara mudah. Apalagi, jika pecahan puzzle itu berupa program pembangunan yang prosesnya panjang dan tidak sederhana.
Di tengah segala keterbatasannya, sepanjang tahun 2016 kemarin, Pemerintah Kota Cimahi melakukan pembangunan yang prosesnya bisa langsung dipantau oleh masyarakat.
Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Cimahi Chanifah Listyarini mengungkapkan, pembangunan di Kota Cimahi pada tahun 2016 pada bidang fisik dan layanan dasar masyarakat berjalan baik.
“Terutama banyak program yang realisasinya dirasakan langsung masyarakat,” katanya, Jumat (27/1/2017).
Salah satu program yang menunjang kelancaran pembangunan sepanjang 2016 ini adalah Simrenda. Yakni, Sistem informasi managemen perencanaan daerah (Simrenda).
Simrenda, kata ibu yang akrab disapa Rini ini, merupakan sebuah konsep yang mudah dilihat sepanjang proses pembangunan. Masyarakat bisa mengakses di www.simrenda.cimahikota.go.id.
Melalui ini, program pembangunan dianggap menjadi dasar untuk transparansi dan akuntabilitas perencanaan, peningkatan partisipatif masyarakat dalam perencanaan, optimalisasi Sumber Daya Manusia (SDM) perencanaan.
“Lewat Simrenda juga jadwal perencanaan yang padat, perencanaan tepat waktu dan peningkatan kualitas perencanaan,” katanya.
Dikatakan lebih jauh, Simrenda telah membuka informasi kepada khalayak tentang perkembangan pembangunan di Kota Cimahi ini. Hasil usulan masyarakat melalui Musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan sampai tingkat Kota bisa dilihat.
“Kalo ada rencana pembangunan yang mandeg bisa dilihat. Berhenti dimana usulan pembangunan itu,” ujarnya.
Simrenda ini akan mendukung program lainnya. Saling berkesinambungan dan melengkapi. Rangkaian puzzel yang tercerai berai itu bisa bersatu padu.
Misalnya, ada program yang berhasil seperti Sinergitas kelurahan. Di sini bisa dilihat hasilnya, bagaimana terlaksana kegiatan perbaikan gorong-gorong dan jalan setapak PLC yang tersebar di 312 RW.
“Menariknya, sebagai pelaksana kegiatan dan penanggungjawabnya di masing-masing wilayah dan pembangunan yang menyeluruh di seluruh wilayah Cimahi,” katanya.
Hasil lainnya, sepanjang 2016 ini DKP Kota Cimahi telah membangun penerangan jalan umum (PJU) atau penerangan jalan di pemukiman yang tersebar di seluruh kelurahan.
“Juga perbaikan jalan sepanjang 30 km, serta pemeliharaan dan pembangunan drainase baru dan gorong-gorong,” katanya. (Ginan)