News

Kwarcab Pramuka Kota Tasik Gelar Gladian Pimpinan Barung

90
×

Kwarcab Pramuka Kota Tasik Gelar Gladian Pimpinan Barung

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA, (CAMEON) – Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Tasikmalaya gelar gladian pimpinan barung di area sport center Dadaha, Selasa (20/12/2016). Wakil Ketua Kwarcab Bidang Pembinaan Anggota, Samsudin, mengatakan, acara itu merupakan latihan bersama yang diikuti siswa sekolah dasar se-Kota Tasikmalaya.

“Siswa yang terpilih ikut acara ini memiliki prestasi di sekolahnya masing-masing. Salah satu tujuannya untuk mengikat tali silaturahmi. Banyak silaturahmi otomatis akan saling berbagi ilmu dan pengalaman,” tuturnya.

Selain itu, sambungnya, acara tersebut tujuannya untuk mengembangkan watak anak didik secara dini ke hal yang fositif. Juga melatih fisik anak-anak sambil bermain, melatih kecermatan dan ketangkasan melalui permainan edukatif.

“Kami berharap dari mulai sekarang melalui kegiatan glianpinrung ini semua pembina harus betul-betul memperhatikan setiap kegiatan, baik di sekolahnya masing-masing maupun di dalam gabungan seperti sekarang,” ujarnya. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *