KOTA TASIKMALAYA, (CAMEON)-Walikota Tasikmalaya Budi Budiman menyampaikan sejumlah keluhan kepada Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, saat melakukan kunjungan ke Kota tersebut, Jumat (3/3/2017).
Keluhan pertama Budi, adalah urusan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang belum di cetak. Budi mengaku banyak ditagih masyarakat.
“Lebih cepat lebih baik di sampaikan kepada Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansna,” katanya, saat menyambut Menteri Khofifah, di Gedung Serbaguna Bale Kota Jalan Letnan Harun Kelurahan Sukamulya Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya, Jumat (3/3).
Budi membeberkan, selain pencetakan kartu KKS juga Program Keluarga Harapan (PKH) di bidang pendidikan, bidang kesehatan termasuk Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), bantuan disabilitas dan lainya.
“Sampaikan ke Kemensos, permohonan agar KKS yang belum tercetak supaya segera di cetak, agar pendistribusian ke penerima manfaat bisa lebih cepat. Intinya lebih cepat lebih baik,” ujarnya.
Meski begitu, dalam kesempatan tersebut, Budi mengucapkan terima kasih kepada Mentri Sosial Khofifah. “Karena berkat bantuan beliau, program PKH di Kota Tasik perubahannya sangat signifikan,” pungkasnya. (Edi Muyana)