Info & Tips

Hindari Makanan Ini Untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan

427
×

Hindari Makanan Ini Untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan

Sebarkan artikel ini
Hindari Makanan Ini Untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan
ilustrasi gorengan

Resep Menu Ramadhan (CM) – Takjil dalam arti sebenarnya adalah menyegerakan berbuka puasa. Namun dalam keseharian dilingkungan kita, takjil sering diartikan sebagai menu berbuka puasa. Kolak pisang, es teler, hingga berbagai macam gorengan menjadi pilihan masyarakat untuk berbuka puasa.

Kenikmatan menikmati takjil setelah seharian menahan lapar dan dahaga membuat banyak orang mengabaikan nilai gizi takjil. Oleh karena itu, Rosulullah S.A.W menyunahkan umatnya untuk menyegerakan buka puasa dengan yang manis.

Melansir laman Universitas Sebelas Maret (UNS, Ahli gizi Rumah Sakit (RS) UNS, Banun Ma’rifah Fathsidni, mengimbau masyarakat agar memperhatikan kandungan gizi takjil yang akan dihidangkan.

Tubuh selama puasa tidak mendapatkan asupan makanan dan minum selama kurang lebih 14 jam. Hal ini bisa menyebabkan risiko hipoglikemi karena kekurangan asupan gizi. Karenanya, makanan manis dianjurkan untuk dikonsumsi bersama dengan segelas air saat berbuka. Makanan manis mudah diserap tubuh untuk sumber tenaga setelah selama seharian tubuh tidak menerima asupan apapun.

Konsumsi takjil berlebihan membahayakan tubuh

Meskipun bisa menggantikan energi yang digunakan seharian, mengkonsumsi takjil manis secara berlabihan tidak baik untuk tubuh. Takjil biasanya menggunakan pemanis yang berlebihan seperti sirup gula, susu kental manis, hingga pemanis buatan.

Kandungan gula sederhana dan pemanis yang ada di takjil bisa meningkatkan risiko meningkatnya gula darah dan risiko diabetes mellitus.

Takaran konsumsi gula, garam, dan lemak harian yang dianjurkan Kementerian Kesehatan adalah G4G1L5, yaitu gula 4 sdm, garam 1 sdt, dan lemak 5 sdm minyak.

Berbuka puasa dengan gorengan juga tidak dianjurkan, mengingat tingginya asupan lemak dari minyak dan tepung. Makanan seperti gorengan, siomay, bakso bakar, dan batagor juga menjadi takjil yang perlu dihindari untuk dikonsumsi secara berlebihan.

Kandungan garam yang berlebihan pada makanan tersebut berisiko meningkatkan kadar natrium dalam darah. Tingginya kadar natrium bisa meningkatkan tekanan darah dan gangguan elektrolit tubuh.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *