BANDUNG BARAT, (CAMEON)-Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Bandung Barat (KBB) keukeuh pada pendiriannya untuk mendukung Elin S Abubakar-Maman S Sunjaya dalam pencalonan Pemilukada mendatang. Padahal sikap sayap partai PDIP tersebut, membuat polemic berkepanjangan di internal partai tersebut.
Dukungan BMI tersebut, tidak hanya diucapkan pada media saja. Namun sesuai koar-koarnya beberapa hari lalu, BMI kini memasang baliho ke 165 desa di 16 kecamatan se-KBB. Baliho itu tentu saja bergambar Elin-Maman, lengkap dengan jargon politiknya Generasi Emas.
Baliho yang dipasang BMI, salah satunya cukup menarik perhatian pengguna jalan di sekitar Underpass Padalarang. Baliho yang kira-kira berukuran 3 x 5 meter itu cukup kontras dipajang di tempat strategis.
“Kita serentak memasang baliho balon (bakal calon) yang kita usung ini di 16 kecamatan dan 165 desa. Kan sejak awal BMI menyatakan sikap dukung mereka,” ujar Opik—sapaan Fajar Taufik, saat ditemui di Padalarang, Sabtu, 16/9/2017)
Ia mengabaikan pihak-pihak yang kontra terhadap sikap BMI tersebut. Karena menurutnya hal itu adalah otoritas BMI. Lagipula menurutnya tidak ada yang salah dengan dukungan itu, mengingat Elin-Maman adalah balon yang telah mendaftar secara resmi ke PDIP untuk maju di Pemilukada 2018.
“Kalau kita mendukung balon partai lain, itu salah besar. Ini kan yang kita dorong, balon dari partai kita sendiri. Dan BMI punya keinginan kalau mereka menjadi pasangannya,” ucapnya.(agus)