PANGANDARAN (CM) – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke.72 tahun 2018, Polsek Cijulang menggelar lomba tadarus dan memberikan santunan kepada anak yatim serta bagi-bagi takjil gratis kepada warga untuk buka puasa, Jumat (01/06/2018) sore.
Kapolsek Cijulang AKP Lubis, mengatakan, kegiatan itu tiada lain untuk meningkatkan amal ibadah terlebih di bulan suci Ramadhan ini.
“Lomba tadarusan yang di selengarakan ternyata di minati oleh banyak warga terutama para pelajar mulai dari SD hingga SLTA bahkan sejumlah ponpes pun ikut serta memeriahkan lomba tersebut,” ujarnya.
“Kegiatan ini juga dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) dan kegiatan kali ini yang berkaitan dengan ramadhan yakni lomba tadarus,” kata Lubis.
Lubis mengaku kegiatan lomba tadarus sangat di sambut hangat oleh warga. Selain itu juga dalam rangka menjalin kerjasama antara polisi dengan masyarakat lingkungan.
“Hal tersebut guna terciptanya kekondusifan keamanan di lingkungan masyarakat,” pungkasnya. (Andriansyah)