News

Polres Tasikmalaya Kota Pertemukan Teroris dengan Keluarga

190
×

Polres Tasikmalaya Kota Pertemukan Teroris dengan Keluarga

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA (CM) – Polres Tasikmalaya Kota fasilitasi 8 Keluarga Teroris asal Kota Tasikmalaya untuk menjenguk anggota keluarga mereka yang diduga teroris dan sedang ditahan di Lapas Cipinang.

Hal itu diakui Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Febry Kurniawan Ma’ruf. Menurutnya, pertemuan ke 8 keluarga Teroris  itu, sudah menjadi program Delegalisasi Polda Jawa Barat sejak beberapa bulan kebelakang terhadap masyarakat yang terlibat jaringan teror. Artinya, mereka sengaja dipertemukan agar bisa bertemu.

“Kami mencoba memfasilitasi keluarganya yang ditinggalkan termasuk anak dan istri jaringan teror. Langkah yang dilakukan  oleh Polda Jabar dan Polres Tasikmalaya Kota ini salah satu upaya yang sangat baik untuk mendekatkan kita dengan keluarga mereka agar mereka merasa terlindungi dengan keberadaan Polisi,”papar Febri saat menyambut keluarga jaringan teror di Mako, Jumat (14/12/2018) Dinihari.

Upaya pendekatan dengan keluarga teroris yang dilakukan Polres Tasikmalaya Kota ini, sambung Febry, selain sudah menjadi bagian dari program, juga agar bisa silaturahmi serta berkomunikasi dengan mereka, supaya mereka tidak merasa disaingkan oleh masyarakat dan bisa kembali berinteraksi dengan masyarakat luas.

“Kami dari pihak kepolisian sangat mengerti terhadap mereka, dan upaya ini salah satu bentuk tanggungjawab kami selaku penegak hukum. Yakni untuk melindungi, mengayomi dan melayani sesuai dengan tugas dan moto Polri. Dan alhamdulillah, keluarga para anggota teroris menyambut baik pendekatan kami,” kata Febry.

Sementara itu, upaya yang dilakukan oleh Polri tersebut mendapatkan aapresiasi langsung dari salah satu orangtua teroris, H.Dayat. Ia mengucapkan banyak terimakasih kepada aparat kepolisian karena sudah memfasilitasi dan mempertemukan kembali ia dengan anaknya yang diduga teroris.

“Terus terang sepertinya kalau tanpa ada bantuan ini rasanya tidak akan mudah untuk bisa bertemu dengan keluarga kami disana. Alhamdulilah, pertemuan kami disana sangat lancar. Tidak ada masalah, sehingga dapat berkomunikasi lancar dengan anak saya,” papar Dayat. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *