News

Pilwalkot, Kecamatan di Tasikmalaya Marathon Perekaman E-KTP

96
×

Pilwalkot, Kecamatan di Tasikmalaya Marathon Perekaman E-KTP

Sebarkan artikel ini
Pilwalkot, Kecamatan di Tasikmalaya Marathon Perekaman E-KTP

KOTA TASIKMALAYA, (CAMEON)– Menjelang Pilwalkot Tasikmalaya, pemerintah Kecamatan di kota santri sedang menggenjot perekaman KTP Elektronik (e-KTP). Ditargetkan, bulan September 2016 ini rampung semua.

Seperti yang terlihat di Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya. Aparat kecamatan setempat mengimbau masyarakat yang belum punya e-KTP atau baru menginjak 17 tahun agar segera melakukan perekaman.

Tidak sekedar imbauan. Kecamatan Bungursari meyebarkan surat edaran kepada setiap kelurahan agar seluruh masyarakat yang belum punya e-KTP segera menghubungi kelurahan setempat.

Camat Bungursari, Yayat Suryat menjelaskan, melalui surat edaran yang disampaikan kepada masing-masing kelurahan, pihaknya ingin seluruh warga dari mulai umur 17 tahun agar segera melakukan perekaman e-KTP.

“Untuk memperlancar segala keperluan yang berhubungan dengan data dan memerlukan KTP, masyarakat agar memperhatikan ini,” katanya, Kamis (15/9/2016).

Dikatakan, kepemilikan KTP akan sangat penting bagi administrasi kependudukan. Termasuk untuk menetapkan hak pilih di dalam Pemilukada Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang akan di laksanakan pada tanggal 15 Pebruari 2017 mendatang.

“Demi memperlacar jadwal perekaman e-KTP, kami sudah mepersiapkan jadwal untuk masing-masing kelurahan,” katanya.

Adapun jadwal perekaman, ia menyebutkan, warga di wilayah Kelurahan Bungursari pada tanggal 5 sampai 6 September 2016. Warga di Kelurahan Sukalaksana tanggal 7-8 September.

Sedangkan bagi warga di Sukarindik 9-13 September, Kelurahan Cibunigeulis tanggal 14-15 September, Sukamulya tanggal 16-19 September, Sukajaya 20-21 September dan Bantarsari 22-23 September 2016.

“Kami berharap semua warga yang KTP-nya belum sesuai dengan KK, akta nikah, akta kelahiran, paspor dan data lainnya harus segera diperbaiki, sampai datanya benar,” bebernya.

Warga menyambut baik perekaman KTP secara marathon ini. Namun, warga mengharapkan agar perekaman KTP ini dipercepat.

Fuji Lestari (17) warga pasir Angin RT  03/03 Kelurahan Cibunigeulis mengharapkan, perekaman e-KTP ini harus lebih cepat dan jangan lama-lama.

“Kami dapat informasi pembuatan KTP katanya lama sampai-sampai ada yang sudah satu bulan belum beres belum di cetak KTP-nya. Hal ini tentu akan menghambat segala bentuk kebutuhan yang berhubungan dengan KTP,” kata Fuji. cakrawalamedia.co.id (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *