News

Panik, Satu Rumah Terbakar di Kawasan Padat Penduduk

197
×

Panik, Satu Rumah Terbakar di Kawasan Padat Penduduk

Sebarkan artikel ini
Panik, Satu Rumah Terbakar di Kawasan Padat Penduduk
kawasan penduduk di sumur bandung di lalap si jago merah

BANDUNG (CM) – Satu unit rumah di RW 05, Kelurahan Braga, Sumur Bandung hangus terbakar, Senin (09/07/2018) sore. Hingga saat ini belum ada kabar korban jiwa yang ditemukan.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Ferdy Ligaswara, mengatakan, hingga saat ini belum diketahui penyebab kebakaran dan kerugian yang di taksir. Pihaknya, masih fokus dalam upaya pencegahan penyebaran api lebih luas.

“Ada sekitar delapan unit mobil pemadam, tiga mobil rescue dan empat mobil komando yang kami terjunkan,” sebutnya.

Menurutnya, api mulai terlihat sekitar pukul 14.30 WIB yang berasal dari sebuah rumah di belakang Kantor Depo Arsip atau Apartemen Taman Sari Tera. Rumah yang terbakar ini berada di pemukiman padat penduduk sehingga sulit dijangkau mobil pemadam kebakaran.

Selain itu, pemadaman sendiri dilakukan dengan membagi tim menjadi empat. Empat tim itu dibagi di empat titik untuk mengurai selang.

“Korban belum diketahui, mudah-mudahan tidak ada,” tutupnya. (Fajar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *