KAB.TASIK (CM) – Seorang remaja perempuan asal Kampung Cidua, Desa Kaputihan, Kecamatan Jatiwaras, dilaporkan hilang dari rumah sejak Minggu 5 Januari 2025.
Remaja tersebut bernama Nayla Salsabila (16), yang merupakan seorang pelajar.
Saat terakhir kali terlihat, Nayla mengenakan kemeja berwarna biru toska, celana training hitam, dan sandal jepit. Ciri-cirinya meliputi kulit cerah, mata sipit, rambut pendek sebahu, dan wajah yang menarik perhatian.
“Kami menerima laporan terkait seorang anak di bawah umur yang hilang dari Kecamatan Jatiwaras,” ujar Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ridwan Budiarta, kepada media pada Kamis 9 Januari 2025.
Menanggapi laporan ini, pihak Kepolisian Resor Tasikmalaya langsung mengerahkan tim untuk mencari keberadaan Nayla. Beberapa saksi, termasuk orang tua korban, telah dimintai keterangan.
“Kami sedang melakukan penyelidikan intensif. Tim masih berada di lapangan hingga saat ini,” lanjut AKP Ridwan Budiarta.
Menurut informasi yang diterima, Nayla meninggalkan rumah sekitar pukul 05.00 WIB. Pihak kepolisian masih menyelidiki apakah Nayla kabur dari rumah secara sukarela atau menjadi korban penculikan.
“Saat ini kami sedang mendalami semua kemungkinan, termasuk dugaan bahwa dia kabur atau dibawa oleh seseorang, mungkin teman sebayanya. Namun, semuanya masih dalam proses penyelidikan,” jelasnya.
Polisi mengimbau masyarakat yang memiliki informasi atau menemukan remaja ini untuk segera melapor ke kantor polisi terdekat.