KOTA TASIKMALAYA (CM) – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, DKM Asy Syafi’i, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, menggelar acara tabligh akbar.
Ketua pelaksana kegiatan, Ruhimat Nugraha, mengatakan, acara tabligh akbar ini diisi oleh penceramah KH. Aminudin Bustomi.
“Pengajian rutin malam mingguan sekarang ini di isi dengan tablig akbar dan santunan kepada anak yatim. Dalam kegiatan ini selain kita mendapat ilmu juga mendapat berkah. Ibaratkan memberi sedekah kepada anak yatim. Sehelai rambut anak yatim bisa mendoakan kita terutama bagi para donatur itu sendiri,” jelas Ruhimat, Sabtu (24/11/2020).
Sementara itu, KH.Aminudin Bustomi, mengatakan, dalam pengajian tablig akbar sekarang ini banyak faedah yang bisa didapatkan. Selain mengetahui tentang kanjeng Rasulullah SAW, juga pada peringatan maulid nabi 1442 Hijriah ini ada beberapa makna yang bisa dicerna untuk di teladani, salah satunya jihad di jalan Allah, dan tentang hidayah.
“Diharapkan, Masjid Asy Syafi’i ini bisa menjadi pemersatu umat. Adanya hidayah tak hanya melihat jemaah dari satu golongan saja akan tetapi masjid ini bisa dimakmurkan dan dijadikan tempat kegiatan jemaah, baik NU, Muhammaddiyah, persis dan golongan lainnya,” bebernya.
Ketua DKM Masjid Asy Syafi’i, H.Achmad Jahid, menyebutkan, kegiatan keagamaan di masjid Asy-Syafi’i ini senantiasa berjalan dari waktu ke watu. Mulai dari digelarnya berbagai pengajian, sampai pelaksanaan ibadah solat lima waktu.
“Dalam pengajian rutin betul sebagaimana yang telah disampaikan penceramah KH. Aminudin kita tidak melihat golongan dan latar belakang semua bersatu yang penting tidak menyalahi akidah dan aturan pemerintah, baik ustadz penceramahnya maupun jemaahnya,” katanya. (Edi Mulyana)