• Redaksi
  • Tentang Kami
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Sitemap
  • Contact
  • Info Iklan
Minggu, 14 Agustus 2022
  • Login
cakrawalamedia.co.id
  • Berita
  • PARLEMEN
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Wisata
  • Info & Tips
  • Kolom
No Result
View All Result
  • Berita
  • PARLEMEN
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Wisata
  • Info & Tips
  • Kolom
No Result
View All Result
cakrawalamedia.co.id
No Result
View All Result
Home Berita Jawa Barat Kota Bandung

Legend “Pangeran Biru” Berharap Ada Tunas-tunas Penerus yang Lolos ke Timnas

by Redaksi
24 Februari 2019
in Kota Bandung
Legend "Pangeran Biru" Berharap Ada Tunas-tunas Penerus yang Lolos ke Timnas

Beberapa legend PERSIB Bandung Era 90an

KOTA BANDUNG (CM) – Perhelatan Jatira Bandung Soccer Club dihadiri oleh para “Sesepuh Pangeran Biru.”

Diberitakan sebelumnya, kompetisi Jatira Bandung Soccer Cup 2019 yang bertemakan Piala Manajer Persib, di Stadion Arcamanik Kota Bandung, Ahad (24/02/2019), berlangsung meriah.

BACA : Ketika Riuh Antusiasme Supporter di Penutupan Jatira Bandung Soccer Cup

Jatira sendiri merupakan bagian dari Asosiasi kota Bandung, yang beranggotakan 36 klub SSB, salah satunya ya klub yang menggelar turnmen ini.

SSB ini, memiliki banyak keunggulan dan agenda tersendiri. Salah satu keunggulan itu adalah dibina oleh mantan-mantan pemain Persib legendaris.

Sejumlah nama besar menjadi pengurus SSB ini, dan terlihat hadir menyaksikan kompetisi. Seperti Sujana yang juga sebagai Direktur Teknik, Agus Sofyan Sauri sebagai Ketua umum Jatira, dan Asep Saepudin sebagai Kepala Sekolahnya.

Para coach (pelatih) nya pun berasal dari Persib Legend, seperti Yayan Sundana, Sujana, Aceng Juanda, Suwita Patha, dan Dedi Haryanto.

Saat penutupan kompetisi, terlihat wjah-wajah mereka penuh semangat. Sepanjang kompetisi sepak bola berlangsung, tatapan mereka seperti menatap asa akan lahirnya para pahlawan sepak bola dimasa depan.

Suwita Patha, saat ditemui CAMEON disela kompetisi memaparkan secara langsung harapannya. Ia memimpikan, kompetisi semacam ini bisa menumbuhkan tunas-tunas baru pemain sepak bola.

“Tentunya yang bisa membanggakan negeri dan dapat lolos menjadi pemain tim nasional (Timnas),” katanya, di Stadion Arcamanik Kota Bandung, Ahad (24/02).

Eks kapten tim Persib Bandung ini menjelaskan, salah satu alasan digelarnya Jatira Bandung Soccer Club ini, Salah satu tujuannya adalah mempererat antar SSB, supaya lebih bergairah.

Ia juga berharap munculnya generasi penerus. “Mudah-mudahan kedepannya bermunculan pemain-pemain muda baru yang bisa mewakili Timnas,” imbuhnya.

Kompetisi ini diikuti oleh anak-anak usia belia dengan berbagai tingkatan usia. Kata dia, mendidik anak agar menjadi pemain sepak bola yang professional itu tidaklah mudah.

“Anak-anak masih seperti kekanak-kanakan, ujian yang utama adalah ujian kesabaran. Makanya, kesulitan yang utama selama saya menjadi coach bagi mereka adalah ujian kesabaran,” terangnya.

Kini Suwita mencintai dunia pendidikan untuk mencetak anak-anak berbakat. Sebagai seorang coach (pelatih), sambungnya, hal utama yang harus dipersiapkan adalah materi dalam pelatihan.

Kata dia, pelatih harus bisa memberikan edukasi, dan kedisiplinan itulah yang utama. Tidak kalah penting, anak-anak ini harus selalu rajin latihan.

“Saya bisa lolos menjadi pemain Persib juga berkat disiplin, cita-cita saya sejak kecil menjadi pemain bola dan akhirnya bisa lolos menjadi pemain Persib, ini tidak mudah karena banyak orang yang menginginkan menjadi pemain Persib namun berujung gagal,” ujarnya.

Di sela-sela wawancara terakhir, Suwita turut memberikan pesan-pesannya kepada para bobotoh. Ia mengatakan bahwa para bobotoh harus bersikap santun, menunjukkan jati diri sebagai pribadi yang sportif.

“Wajarlah pada setiap permainan ada menang, kalah, dan seri. Tapi harus ditanggapi dengan positif, jangan terjadi perusakan, para bobotoh juga harus dewasa dan menyikapinya dengan santun,” pungkasnya. (Intan)

Tags: Jatira Bandung Soccer ClubPersib LegendStadion Arcamanik Kota Bandung
Share247Tweet155SendSend
Previous Post

H. Umuh : Utamakan Sportifitas Untuk Meraih Kualitas

Next Post

Bhayangkara FC Panen Gol, Inilah Daftar Tim Lolos Babak 8 Besar PI

Related Posts

DPD Hillsi Jabar Bidik Siswa SMK Penuhi Kebutuhan Dunia Kerja
Kota Bandung

DPD Hillsi Jabar Bidik Siswa SMK Penuhi Kebutuhan Dunia Kerja

22 Maret 2022
DPRD Jabar Apresiasi Pengabdian Guru Honorer di Dunia Pendidikan
Kota Bandung

DPRD Jabar Apresiasi Pengabdian Guru Honorer di Dunia Pendidikan

3 Februari 2022
DPRD Provinsi Jabar Gelar Rapat Paripurna Pembukaan Masa Sidang II Tahun 2021-2022
Kota Bandung

DPRD Provinsi Jabar Gelar Rapat Paripurna Masa Sidang II Tahun 2021-2022

5 Januari 2022
Anggota DPRD Jabar Masih Terima Keluhan Terkait DTKS Tidak Valid
Kota Bandung

Anggota DPRD Jabar Masih Terima Keluhan Terkait DTKS Tidak Valid

1 Desember 2021
Komisi I DPRD Jabar Terima Aspirasi AJV Terkait TV Desa
Kota Bandung

Komisi I DPRD Jabar Terima Aspirasi AJV Terkait TV Desa

15 November 2021
Nelayan Patimban Sampaikan Aspirasinya Melalui Komisi II DPRD Jabar
Kota Bandung

Nelayan Patimban Sampaikan Aspirasinya Melalui Komisi II DPRD Jabar

12 November 2021
Next Post
Bhayangkara FC Panen Gol, Inilah Daftar Tim Lolos Babak 8 Besar PI

Bhayangkara FC Panen Gol, Inilah Daftar Tim Lolos Babak 8 Besar PI

Discussion about this post

TERPOPULER

  • Manfaat Jagung untuk Pakan Ayam

    Manfaat Jagung untuk Pakan Ayam

    4019 shares
    Share 1608 Tweet 1005
  • Cut Tari Akui 3 Kali Berhubungan dengan Ariel Noah

    21593 shares
    Share 8637 Tweet 5398
  • Waterboom Berkelas Internasional di Bandung Barat Siap Dibuka Juli 2022

    2016 shares
    Share 806 Tweet 504
  • Ornamen Gapura Bambu di TOF 2018 Tampak Megah

    2061 shares
    Share 824 Tweet 515
  • Awal Terbentuk Kerajaan Sukapura dari Hancurnya Kejayaan Majapahit

    2576 shares
    Share 1030 Tweet 644

TERKINI

Tokoh Agama Tasikmalaya Apresiasi Kinerja Polri dalam Kasus Kematian Brigadir J
Tasikmalaya

Tokoh Agama Tasikmalaya Apresiasi Kinerja Polri dalam Kasus Kematian Brigadir J

12 Agustus 2022

TASIKMALAYA (CM) - Kasus Kematian Brigadir J, kini semakin terang. Keberanian Institusi Polri dalam mengungkap kasus ini secara transparan menuai...

Read more
Tips Memilih Sepatu Gunung Agar Nyaman Saat di Pakai
Info & Tips

Tips Memilih Sepatu Gunung Agar Nyaman Saat di Pakai

6 Agustus 2022

Hampir setiap aktivitas yang kita lakukan memerlukan perlengkapan, salah satunya sepatu yang menjadi barang penting yang harus dimiliki oleh setiap...

Read more
Sokhatara Terima Kunjungan Mahasiswa KKN Unpad dan Pembatik Sukapura
Tasikmalaya

Sokhatara Terima Kunjungan Mahasiswa KKN Unpad dan Pembatik Sukapura

28 Juli 2022

TASIKMALAYA (CM) - PT. Soekapoera Khatulistiwa Nusantara (Sokhatara) menerima kunjungan dan silahturahmi dari Mahasiswa KKN Unpad dan Kelompok Usaha Bersama...

Read more
Pasca Angin Ribut, Warga Butuhkan Mesin Chainsaw, Taganapun Tiba

Pasca Angin Ribut, Warga Butuhkan Mesin Chainsaw, Taganapun Tiba

9 Desember 2018

...

Ada Alat Berat Ekskavator di Bukit Pameongan, Warga Aboh Geram

Ada Alat Berat Ekskavator di Bukit Pameongan, Warga Aboh Geram

13 Agustus 2020

...

Toyota Raize Masuk Skema PPnBM, Diskon Hingga 20 Juta

Toyota Raize Masuk Skema PPnBM, Diskon Hingga 20 Juta

1 Mei 2021

...

Cara Konsumsi Kolagen yang Aman Bagi Ibu Hamil

Cara Konsumsi Minuman Kolagen yang Aman Bagi Ibu Hamil

26 Februari 2022

...

  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Contact Us
  • Iklan Baris
  • Sitemap

© 2016-2018 PT. Cakrawala Media Pratama - Sokhatara Home Ideas

No Result
View All Result
  • Berita
  • PARLEMEN
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Olahraga
  • Kesehatan
  • Wisata
  • Info & Tips
  • Kolom

© 2016-2018 PT. Cakrawala Media Pratama - Sokhatara Home Ideas

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In