PANGANDARAN, (CAMEON) – Detik-detik menunggu pergantian tahun baru kawasan objek wisata pantai Pangandaran dipadati ribuan kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Untuk mengantisifasi terjadinya kemacetan panjang pihak kepolisian dari Polres Ciamis melakukan rekayasa arus lalu lintas.
Dari pantauan CAMEON di sekitar jalan Kidang Pananjung aparat Kepolisian dan Dishub melakukan pengalihan arus lalin ke arah pantai timur. sedangkan untuk jalur kidang pananjung dilakukan penutupan dengan memasang rambu-rambu perboden. Kendati demikian banyak kendaraan para wisatawan yang tidak mengindahkan tanda rambu larangan tersebut.Bahkan ada salah satu kendaraan jenis Kijang Inova dengan nopol D 1408 ZJ yang sengaja memaksakan diri menerobos jalur perboden.
“Padahal sudah jelas ada rambu tanda larangan perboden tapi banyak wisatawan yang memaksa masuk,” ujar Kanit Lantas Polsek Pangandaran. Iptu Asep kepada CAMEON. Sabtu (31/12) sekitar pukul 23.20 wib.
Asep sangat menyesalkan dengan tindakan para wisatawan yang tidak menaati aturan lalu lintas dikawasan objek wisata pantai pangandaran,”Rekaya arus lalu lintas ini sudah sesuai dengan aturan jadi kami mohon kepada para pengendara agar menaati aturan petugas,” pinta Asep.
Hingga pukul 23.35 wib arus lalu lintas di beberapa titik seperti di jalur Bulak laut, Pantai Timur, Kidang Pananjung masih terjadi kepadatan kendaraan. (Andriansyah)