NewsPolitik

DPRD Jawa Barat dan DPRD Chungcheongnam-do Korea Selatan Tandatangani Record of Discussion

1228
×

DPRD Jawa Barat dan DPRD Chungcheongnam-do Korea Selatan Tandatangani Record of Discussion

Sebarkan artikel ini
Ketua Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Bedi Budiman saat kegiatan kunjungan kerja DPRD Provinsi Chungcheongnam-do Korea Selatan. Kota Bandung, (22/5/24).

BANDUNG (CM) – Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat menyambut positif penandatanganan Record of Discussion (RoD) antara DPRD Jawa Barat dan DPRD Provinsi Chungcheongnam-do, Korea Selatan.

RoD yang ditandatangani mencakup kerja sama dalam pengembangan ekonomi dan pariwisata, pembangunan ramah lingkungan, serta pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan bidang lainnya.

“Alhamdulillah, Penjabat (Pj) Gubernur Bey Triadi Machmudin turut menyaksikan penandatanganan kerja sama antara kedua lembaga legislatif tingkat provinsi ini (DPRD Jawa Barat dan DPRD Provinsi Chungcheongnam-do, Korea Selatan),” kata Ketua Komisi I DPRD Jabar, Bedi Budiman, di Kota Bandung, Rabu 22 Mei 2024.

Setelah penandatanganan RoD ini, DPRD Jawa Barat akan segera menindaklanjutinya. DPRD Jawa Barat mendorong agar kerja sama luar negeri tidak hanya terjadi di tingkat pemerintahan, tetapi juga di tingkat masyarakat.

“DPRD Jawa Barat mendorong agar kerja sama luar negeri ini juga memperbesar volume interaksi antarwarga,” ucap Bedi Budiman.

Peningkatan Kualitas SDM

Menurut Bedi Budiman, Korea Selatan adalah negara dengan sumber daya alam yang sangat terbatas namun memiliki investasi besar dalam bidang SDM. Hasil dari investasi ini kini dinikmati oleh Korea Selatan.

“Mereka justru iri melihat Indonesia yang luas dan kaya akan sumber daya alam. Oleh karena itu, kerja sama ini penting, terutama dalam peningkatan kualitas SDM. Kita harus belajar dari mereka (Chungcheongnam-do, Korea Selatan),” katanya.

Salah satu bidang kerja sama adalah kebudayaan. Saat ini, Korea Selatan dengan K-Pop-nya telah menjadi tren global. Jawa Barat harus belajar bagaimana Korea Selatan berhasil mengembangkan dan mempromosikan tren budaya tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *