Tasikmalaya

Dewan Sebut Gugus Tugas Kab Tasik Hanya Hamburkan Uang

41
×

Dewan Sebut Gugus Tugas Kab Tasik Hanya Hamburkan Uang

Sebarkan artikel ini

KAB TASIKMALAYA (CM) – Komisi II DPRD Kabupaten Tasikmalaya, beserta Disperindag dan Satpol PP melakukan sidak ke sejumlah pasar mulai Pasar Singaparna, Tawang Banteng, Cisayong, Rajapolah dan Toko Modern di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Ketua Komisi II, H. Hakim Zamzam menilai tidak adanya keberpihakan penangganan dan pencegahan covid-19 dari tim gugus tugas. “Dari 12 pintu utama, yang ada hanya 1 tempatĀ  pencucian tangan, itu pun bantuan dari pihak provinsi, dan 3 fullbok dari indag, jadi tidak ada standar kesehatan dari gugus tugas,” tegasnya, Kamis (11/06/2020).

Tak hanya itu, lanjut ia, secara kasat mata orang-orang di pasar tak menggunakan masker, dan hal itu dianggapnya wajar karena tidak adanya upaya pendidikan, pencegahan dan informasi dari Gugus Tugas.

Sementara di sisi lain, sebutnya, tim Gugus Tugas sudah menghabiskan anggaran Rp50,6 Miliar. “Namun, untuk pencegahan covid tak diterapkan sama sekali. Apalagi untuk klaster penyebaran pun tidak ada,” katanya.

Dengan kondisi demikian, ia meyakini bakal banyak yang terpapar di Pasar jika tidak ada penanganan serius. Maka dari itu, komisi II secepatnya akan merekomendasikan hal tersebut ke pimpinan daerah atau dewan untuk segera mengevaluasi gugus tugas. (Amas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *