BOGOR (CM) – Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat dari PDI-P Asyanti Rozana Thalib melaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Indramayu dan Kabupaten Bogor.
Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Asyanti fokus pada penanganan 13 bidang, diantaranya Pemberdayaan Perempuan, Transmigrasi serta Penanganan Penyandang Cacat dan Anak Terlantar.
Asyanti menjelaskan, kunjungan kerja ini merupakan bentuk kelanjutan untuk mendapatkan solusi dari permasalahan yang ada di setiap wilayah.
“Kunjungan Kerja ini sebagai bentuk penanganan yang sustainable dengan persoalan-persoalan yang ada di setiap wilayah,” katanya.
Asyanti menambahkan, meski dalam kondisi pandemi covid-19, agenda kunker tentu tidak boleh terhambat, namun teknis pelaksanaannya yang harus menyesuaikan.
“Peran dan fungsi kami tetap harus jalan dalam mengawal dan menjalankan amanah rakyat,” lanjutnya.
Untuk diketahui, Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat bertanggungjawab dalam Bidang Kesejahteraan Rakyat, Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Industri Strategis, Ketenagakerjaan termasuk perlindungan TKI.
Selain itu, Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olah Raga, Agama, Sosial, Kesehatan, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, Transmigrasi serta Penanganan Penyandang Cacat dan Anak Terlantar. **