BANDUNG BARAT (CM) – Relawan Balon Yayat T Soemitra akan menggelar kopi darat akbar bertajuk “Menitipkan Mimpi KBB Unggul kepada Calon Bupati Yayat T Somitra. Acara ini direncanakan akan digelar sekitar tanggal pendaftaran ke KPU KBB.
“Waktunya yang pasti tidak jauh dari pendaftaran Balon jalur Parpol ke KPU KBB. Bisa sebelum tanggal 10 atau setelahnya,” kata Ketua Dewan Pembina Balad Kang Yayat, Lukman Hidayat, saat ditemui di media center Balad Kang Yayat, di Ngamprah, (4/1/2018).
Ia menjelaskan, saat ini ribuan relawan muda telah tergabung resmi dalam fanpage Kang Yayat Bandung Barat, website www.kangyayat.com dan sejumlah grup whatsApp dan telegram. Kesimpulannya dari harapan-harapan para pendukung ini, pihaknya akan menggelar kopi darat.
Selama ini, kata dia, pihaknya kerap melakukan kopi darat diberbagai kecamatan dan komunitas. Hanya saja, acara kumpul tersebut hanya dihadiri partisi-partisi atau bagian saja.
Menjelang penetapan dari KPU, ia menegaskan, kegiatan kopi darat akbar ini menjadi hal yang sangat urgent. Selain menyamakan visi misi, kegiatan ini akan menjadi sejarah penting untuk koordinasi kemenangan.
“Kita perlu merapatkan barisan dengan relawan-relawan yang banyak, juga menyamakan persepsi bersama kandidat serta partai koalisi yang mengusung,” katanya.
Ia menerangkan, saat berkumpul nanti, Balad Kang Yayat akan “menitipkan mimpi” kepada calon Bupati Kang Yayat. Sampai saat ini, pihaknya melalui media sosial dan komunitas tengah menghimpun ratusan mimpi yang dituangkan dalam tulisan.
“Semacam harapan-harapan untuk KBB unggul kedepan. Kita rumuskan bersama dan akan kita titipkan kepada Kang Yayat,” katanya.
Lukman menerangkan, pada intinya para relawan yang didominasi terhimpun dari netizen ini memberharap bahwa mimpi indah tentang KBB Unggul bisa terwujud dimasa pemerintahan yang akan datang.
“Akan banyak hal yang perlu kita lakukan. Kopi Darat Akbar Balad Kang Yayat ini akan menjawab itu, insyaAllah ribuan orang dari kaum muda, perempuan dan netizen akan menjadi mayoritas. Tapi bapak-bapak juga tetap kami harapkan kehadirannya,” ujarnya. (Ajn)