CIMAHI, (CAMEON) – Ribuan umat Islam turut serta menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang berlangsung di Mesjid Agung Kota Cimahi Jln. Djulaeha Karmita, Jumat (9/12). Tampil sebagai penceramah K.H. Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym.
Selain warga, kegiatan tersebut juga dihadiri Wakil Wali Kota Cimahi Sudiarto dan sejumlah pejabat Pemkot Cimahi. Jemaah yang didominasi ibu-ibu ini terlihat antusias mendengarkan tausiah yang disampaikan pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid ini.
Saking banyaknya jemaah yang datang, masjid yang berkapastias 2 ribu orang ini dipenuhi jemaah hingga meluber ke luar masjid. Jemaah yang datang dari berbagai daerah seperti Kota Bandung, Kab. Bandung dan Kab. Bandung Barat. Bahkan sebagian jalan Djulaeha Karmita ditutup untuk menghindari kemacetan.
Wakil Wali Kota Cimahi Sudiarto berharap dengan peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
“Sekaligus sebagai momentum untuk merenungkan kembali nilai-nilai kehidupan yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW, yaitu meneladani sikap, perilaku dan budi pekerti beliau yang penuh keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, yang perlu kita implementasikan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” jelasnya.
Menurut Sudiarto, Nabi Muhammad SAW yang telah dibekali dengan sifat kenabiannya yakni siddiq, amanah, tabligh dan fatonah diutus oleh Allah SWT untuk menyempurnakan akhlak, membangun hidup dan kehidupan yang lebih baik dengan penuh keimanan dan
ketakwaan guna mewujudkan masyarakat, bangsa dan negara yang berakhlakul karimah melalui ajaran agama islam.
Dikatakan Sudiarto, peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW merupakan ikhtiar kita umat Islam untuk senantiasa meneladani akhlak luhur Rasulullah SAW, sekaligus menjadi penyemangat spiritual dalam meningkatkan kebersamaan dan sinergitas antara masyarakat dan pemerintah, dalam melanjutkan pembangunan di Kota Cimahi.
“Kebersamaan dan sinergitas masyarakat dengan pemerintah harus terus dijaga dan ditingkatkan demi keberhasilan pembangunan kota cimahi dimasa yang akan datang,” terangnya.
“Marilah kita sama-sama jadikan Cimahi menjadi kota yang cerdas, kita tingkatkan ekonomi, pendidikan serta derajat kesehatan masyarakat agar IPM yang merupakan
indikator tingkat kesejahteraan masyarakat dapat terus meningkat,” tambahnya.
Menyikapi situasi dan kondisi masalah bangsa yang sedang terjadi, Sudiarto mengajak bersama-sama berdoa semoga Allah SWT memberikan petunjuk dan jalan keluar terbaik dari setiap permasalahan yang sedang dihadapi.
“Semoga keutuhan NKRI tetap terjaga dan bangsa kita dijauhkan serta dihindarkan dari fitnah, musibah, marabahaya, permusuhan serta perpecahan,” terangnya.
Sudiarto kembali mengajak kepada semua umat Islam untuk meneladani sikap, perilaku dan akhlak dari Nabi Muhammad SAW.
“Saya yakin dan percaya seberat apapun tugas kita, jika berlandaskan kepada ajaran agama Allah, maka Allah SWT akan menuntut kita ke jalan yang benar yang diridhoinya. Untuk itu mari kita jadikan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW sebagai semangat dan motivasi kita untuk terus bekerja dan berkarya sesuai dengan tugas dan profesi kita masing-masing,” pungkasnya. (Rizki)