News

Wali Kota Tasik Sebut Kemunduran Jadwal Tes CPNS Akibat Kesalahan Teknis

172
×

Wali Kota Tasik Sebut Kemunduran Jadwal Tes CPNS Akibat Kesalahan Teknis

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA (CM) – Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman, menilai kemunduran waktu tes seleksi kompetensi dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahap pertama terjadi akibat kesalahan teknis.

“Kelihatannya terganggu oleh jaringan dan persiapannya masih belum tuntas. Sehingga kita memperhitungkan kalau ada mundur satu jam lagi nampaknya terganggu oleh salat Jumat. Akhirnya sepakat dengan semua pihak untuk dimundurkan ke jam 13.30 WIB, tapi kejadian ini tidak hanya di Kota Tasikmalaya melainkan di beberapa tempat juga sama,” papar Budi, Jumat (26/10/2018)

Dia mengaku, tidak mengetahui secara detail soal sistem. “Saya kurang mengerti, karena bukan domain kita. Apalagi pelaksanaan dilakukan oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN). Pemerintah Kota hanya memberi supporting, dan menyediakan tempat,” jelas wali kota.

“Di satu sisi, saya juga kasian melihat para peserta, mungkin saja ada yang datang dari pagi pukul 08.00 WIB. Tetapi kalaupun jadwalnya mundur tidak akan berubah , tetap 3 sesi dengan durasi 90 menit, hanya waktunya saja,” tanbah Budi.

Dibenarkan Koordinator Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Herman, ya, seharusnya, tes seleksi kopetensi dasar CPNS sudah bisa di mulai sejak pukul 10:00 WIB. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *