PANGANDARAN (CM) – Ratusan personel gabungan TNI-Polri dan Pemerintah melaksanakan sosialisasi dan edukasi protokol kesehatan di kawasan objek wisata Pantai Pangandaran. Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Bunderan Ikan Marlin Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (12/09/2020).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pangandaran, Kompol Suyadi, SH bersama Danramil 1320/Pangandaran, Mayor Inf Ikeu Masrika.
Personel gabungan yang dilibatkan sebanyak 180 personel terdiri dari anggota Koramil Jajaran Kabupaten Pangandaran, Pos TNI AL, Sat Pol Air Polres Ciamis, BKO Polres Ciamis, Polsek Jajaran Kabupaten Pangandaran, Sat Pol PP, Dishub, Damkar dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran.
Kapolsek Pangandaran, Kompol Suyadi, SH. mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pengawasan pendisiplinan adaptasi kebiasaan baru (AKB) pencegahan Covid-19 khususnya di area objek wisata Pantai Pangandaran.
“Kegiatan ini tidak hanya sosialisasi dan edukasi protokol kesehatan saja, juga dilaksanakan operasi masker,” ujarnya kepada media, Sabtu (12/09/2020).
Suyadi menyebutkan, sasaran daripada kegiatan ini adalah para pengguna jalan/pengendara sepeda motor maupun mobil serta wisatawan dan warga yang memasuki kawasan wisata Pangandaran.
“Ini merupakan langkah bersama untuk mencegah penyebaran Covid-19,” sebutnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan, kata dia, masih adanya warga, wisatawan ataupun pengendara sepeda motor serta mobil yang tidak menggunakan masker.
“Tercatat terdapat sekitar 150 orang pelanggar yang tidak menggunakan masker, dan mereka yang melanggar kita diberikan sanksi sosial berupa teguran, push up maupun pembinaan lainnya,” tegas Suyadi.
Kompol Suyadi mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk selalu patuh dan taat menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dimana dengan disiplin dan patuh menerapkan protokol kesehatan, merupakan bagian upaya bersama memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Cegah covid-19 ingat selalu untuk menerapkan protokol kesehatan yang 3 M. Memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir,” pungkasnya. (**)
Baca Juga : Gabungan Petugas, Lakukan Razia Masker Bagi Pelaku Wisatawan