News

Sertijab Waka Polres Tasikmalaya Kota

211
×

Sertijab Waka Polres Tasikmalaya Kota

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA (CM) – Polres Tasikmalaya Kota menggelar serah terima jabatan (sertijab) Waka Polres, Kompol. Widi Setiawan dengan Waka Polres baru, Kompol Andrey Valentino di Lapangan Upacara Mapolrestas, Jalan Letnan Harun, Kelurahan Sukarindik, Kecamatan Bungursari, Jumat (26/04/2019).

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP. Febry Kurniawan Ma’ruf, mengatakan, Waka Polres Kompol Widi Setiawan menjadi Waka Polres Cimahi Bandung dan penggantinya menjadi Waka Polres Tasikmalaya Kota dilakukan secara serentak.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Waka Polres lama yang telah menjalankan tugas dengan baik, serta memiliki dedikasi tinggi selama menjalankan tugas di Mapolres Tasikmalaya Kota. Tak lupa saya juga ucapkan selamat datang kepada Waka Polres baru Kompol Andrey Valentino. Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai visi misi Kota Tasik,” tandasnya. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *