News

Persiapan Bimtek PTPS, Bawaslu Pangandaran Lakukan TOT Bagi Seluruh Panwascam

179
×

Persiapan Bimtek PTPS, Bawaslu Pangandaran Lakukan TOT Bagi Seluruh Panwascam

Sebarkan artikel ini

PANGANDARAN (CM) – Bawaslu Pangandaran melaksanakan Training Of Trainer (TOT), Bimbingan Teknis Pengawasan TPS bagi Panwaslu Kecamatan pada pemilihan bupati dan wakil bupati kabupaten pangandaran tahun 2020, yang diselenggarakan di salah hotel di pangandaran. Minggu, (15/11/20).

Dalam pantauan cakrawalamedia, tampak hadir dalam kegiatan acara tersebut seluruh Komisioner panwascam se-kab Pangandaran serta satu orang staf divisi SDM, dan waktu yang di laksanakan yaitu 2 hari dimulai pada hari Sabtu, tanggal 14 November sampai dengan hari Minggu, 15 november 2020.

Iwan Yudiawan, Ketua Bawaslu Kabupaten Pangandaran memaparkan kegiatan ini membahas terkait persiapan Panwascam yang akan melaksanakan Bimtek kepada PTPS pada tanggal 16 November 2020.

“Hasil pelaksanaan TOT ini, akan di implementasikan oleh panwascam kepada PTPS pada tanggal 16 november 2020, yang mana panwascam akan membimtek pengawas TPS di wilayahnya masing-masing,” katanya.

“Saya berharap setelah di lantik dan bimtek jangan sampai ada pengawas TPS yang mengundurkan diri,” tambahnya.

Menurut dia, tugas pengawas TPS itu berat tapi kita harus bisa menyampaikan sekalipun itu berat bisa menjadi ringan, dan kami akan hadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya, saya harap semua mengikuti secara seksama.

“Jangan hanya melaksanakan kewajiban saja, kita harus punya itikad dan niat bahwa pengawas TPS itu ujung tombak kita serta pengawas TPS juga wajib bisa memahami tugas dan fungsinya sebagai pengawas TPS,” tegasnya. (Padna)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *