JAKARTA (CAMEON) – Selama seminggu pelaksanaan IMF & Word Bank Annual Meeting di Bali 2018, Indonesia diprediksi bakal mendapatkan keuntungan ratusan juta dolar.
Hal itu disampaikan Ketua Pelaksana Tahunan Bank Indonesia, Peter Jakobs, di hari ke 2 pada penyelenggaraan Pelatihan Wartawan Daerah Bank Indonesia 2017, Selasa (21/11/2017).
Menurutnya, hasil analisa IMF-WB 2018 akan menunjukan tren wisata yang sangat positif. Mereka akan berdatangan ke tempat wisata pulau dewata, Tanah Toraja, dan wisata belanja UMKM.
Ia berharap setelah mengundang para leader dari 189 Negara, ke depan tidak hanya kembali lagi untuk berwisata, namun mereka kembali untuk melakukan kerjasama atau investasi di Indonesia.
Dalam gelaran tersebut, Bali akan kedatangan sekitar 15.000 hingga 18.000 delegasi dari 189 negara. Persiapan pun sudah dilakukan dengan matang. (Edi Mulyana)





