BANDUNG (CM) – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 (Daop 2) Bandung mencatat kinerja positif dalam hal ketepatan waktu perjalanan kereta penumpang. Sepanjang Januari–Agustus 2025, rata-rata ketepatan waktu keberangkatan mencapai 99,68% dan kedatangan 99,05%.
Manager Humas KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo, menyebut capaian tertinggi terjadi pada April dan Mei 2025 dengan persentase keberangkatan 99,98%. “Rata-rata keterlambatan hanya 0,02 menit per hari. Angka ini hampir sempurna, menunjukkan konsistensi KAI dalam menjaga jadwal,” kata Kuswardojo, Selasa 16 September 2025.
Baca juga: Batas Akhir Lomba Foto HUT ke-80 KAI Tinggal 5 Hari Lagi
Ia menambahkan, keberhasilan tersebut tidak lepas dari kerja keras seluruh tim KAI, mulai dari petugas lapangan hingga pelayanan pelanggan. Ketepatan waktu disebut menjadi kunci utama dalam menjaga kepercayaan masyarakat.
Selain soal kinerja, KAI Daop 2 Bandung juga mengajak masyarakat terus memilih kereta api sebagai moda transportasi andalan. Kuswardojo menyebut ada banyak keunggulan yang ditawarkan, mulai dari jadwal yang konsisten, keamanan terjamin, fasilitas nyaman, hingga pengalaman perjalanan yang berkesan.
“Atas nama manajemen, kami mengucapkan terima kasih kepada pelanggan setia kereta api. Dukungan masyarakat menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan,” ujarnya.
							




