News

Jelang PPDB Santri, Dinkes Kota Tasik Gelar Rapid Test Masal

234
×

Jelang PPDB Santri, Dinkes Kota Tasik Gelar Rapid Test Masal

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA (CM) – Menjelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di lingkungan Pondok Pesantren, Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya melakukan test masal Rapid Test khusus para santri, guru dan para pengurus, pimpinan di Pondok Pesantren Riyadlul Ulum Waddawah Condong Kota Tasikmalaya, Senin (15/06/2020).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat mengatakan, pelacakan kasus covid-19 melalui metode rapid test dilaksanakan menyambut PPDB santri yang tidak hanya berbasis pendidikan Nasional tapi ada santri salafiah yang saat ini sudah diperbolehkan untuk menjalankan kegiatan belajar dengan memperhatikan protokol kesehatan.

“Namun sebelum para santri datang dari berbagai daerah, Provinsi yang ada di Indonesia termasuk berasal dari zona merah. Lingkungan ponpesnya harus terbebas dari Covid-19 terlebih dahulu. Setelah ama baru diperbolehkan untuk mengelola santri yang datang dan mondok di ponpes ini,” jelas Uus.

Ia menambahkan bahwa pelacakan melalui rapid test ini merupakan tahapan-tahapan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini. Tentu dalam tahapan proses belajar, mengajar Dinas akan terus melakukan pengawasan dan melakukan koordinasi dengan pihak Ponpes atau dilakukan pendampingan melalui Puskesmas terdekat dan pesantren pun di imbau untuk membetuk satgas penangannan Covid-19 di ponpes.

Alhamdulilah kalau di lingkungan ponpes Riyadlul Ulum Waddawah Condong Kota Tasikmalaya ini dalam melakukan komunikasi dalam penanganan covid-19 sudah tidak terlalu sulit, pasalanya mereka sudah mengerti dan memahami cara penanganannya covid-19 ketika ada terjadi kasus baru di ponpes,” pungkasnya. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *