PANGANDARAN (CM) – Menjelang tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2018, Sebanyak 3.577 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Pangandaran menyatakan netral dan tidak akan memihak pada salah satu pasangan calon Gubernur Jawa Barat.
Penandatanganan fakta integritas yang bertempat di Aula Setda Kabupaten Pangandaran. Pada Selasa, (06/03/2018). Dihadiri oleh Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata dan Wakil Bupati Pangandaran H. Adang hadari, KPU Pangandaran dan Panwaslu Pangandaran.
Sekretaris Daerah Pangandaran Mahmud menegaskan bahwa penandatanganan tersebut dilakukan sebagai salah satu komitmen serta upaya bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Pangandaran untuk bersikap netral pada momentum pemilihan kepala daerah Jawa Barat (Pilkada Jabar).
“ Kami mewakili 3.577 ASN yang siap menyatakan netral dan tidak akan memihak kepada salah satu pasangan calon Gubernur Jawa Barat,” tegasnya.
Mahmud menghimbau, selama tahapan Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat (Pilkada Jabar) Aparatur Sipil Negara dilarang untuk menggunakan fasilitas atau sarana pemerintah yang berkaitan dengan kampanye salah satu pasangan calon,” Kami harap para ASN tidak mengabaikan himbauan ini,” pungkasnya. (Andriansyah)





