BANDUNG BARAT (CM) – Calon Wakil Bupati Bandung Barat nomor urut 3 Hengky Kurniawan masih semangat blusukan ke segala penjuru di wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) demi memenangkan pencalonannya. Dalam satu hari saja, aktor yang kini berpasangan dengan Aa Umbara Sutisna dalam pencalonanya tersebut, bisa singgah antara 5-6 desa.
“Saya mulai pukul 07.00 pagi, sudah star. Dan pulang antara pukul lima atau pukul enam sore. Karena saya harus mengililingi 165 desa se-KBB ini,” tuturnya, disela-sela kampanye tertutup di Kampung Campaka Mekar Desa Cimareme Kecamatan Ngamprah, KBB, Kamis (21/3/18).
Hingga kini, Hengky mengaku telah singgah di 87 desa yang berada di 16 kecamatan ini. Artinya, tinggal 78 desa lagi yang harus diselesaikannya dalam kurun waktu dua bulanan lebih. Iapun, mentargetkan blusukannya rampung sebelum pelaksanaan pencoblosan pada 27 Juni 2018. “Biar kita punya waktu, untuk evaluasi dengan tim dan bersama Pak Bupati (Aa Umbara) juga,” ucap pasangan calon yang menggelembungkan nama Akur (Aa Umbara Sutisna-Hengki) ini.
Sebenarnya sambung Hengky, kegiatan blusukan itu jauh-jauh hari telah ia lakukan. Sebelum dinyatakan secara resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai pasangan calon bersama Aa Umbara, Hengky telah mengelilingi KBB dengan tujuan mensosialisasikan dirinya untuk kepentingan survei internal partai.
Hal itulah, yang membuatnya terbiasa berangkat pagi dan pulang menjelang malam walau dengan kondisi daerah yang cukup terjal sekalipun. Hengky malah menyatakan enjoy saja, tatkala berada di tengah-tengah masyarakat KBB.
Menurutnya, dari pertemuan demi pertemuan ada yang bisa ia simpulkan aspirari masyarakat. “Secara garis besar mayoritas yang diharapkan oleh masyarakat tidak jauh dari persaoalan infrastruktur, pelayanan publik dan lapangan pekerjaan. Dan itulah yang akan kita fokuskan, sehingga ada perubahan di kemudian hari,” ucapnya. (Gin)