News

GAS Galang Dukungan Untuk Nomor Urut Satu

151
×

GAS Galang Dukungan Untuk Nomor Urut Satu

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, (CAMEON)-Garda Agus Sylvi (GAS) gencar melakukan konsolidasi relawan hingga tingkat kelurahan. Hal ini terbukti, ketika ratusan massa pendukung calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, mengerahkan kadernya untuk meraih dukungan warga untuk kandidat nomor urut satu.

“Selepas mendapat nomor urut satu, relawan GAS sudah mulai mengencangkan mesin relawan sampai tingkat kelurahan. Tanggal 26 Oktober kemarin, kita menggelar syukuran, dan mematangkan relawan GAS sampai ke akar rumput,” ujar Ketua Umum GAS, Basirudin dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (30/10).

Menurut Basir, sapaan akrab Basirudin, pihaknya siap menggalang kekuatan untuk Agus Sylvi sampai ke akar rumput yang nantinya akan dikencangkan dari tingkat kecamatan dan kelurahan. Apalagi, kata dia, relawan GAS di tingkat RT/RW juga sudah terbentuk.

“Seluruh Kordinator kelurahan dan Kecamatan dari enam wilayah, sudah memberikan kelengkapan administrasi di minggu ini,” katanya.

Dengan demikian, ungkapnya, GAS sudah siap mengawal, memilih dan memenangkan Mas Agus dan Mpok Sylvi, dari mulai RT/RW hingga tingkat provinsi. Dia yakin, dukungan relawan ini akan mengantarkan pasangan calon Agus-Sylvi ke kursi kemenangan.

“Kami sangat yakin bisa memenangkan pasangan Agus-Sylvi. Ratusan kordinator yang telah bergabung saat ini, sangat antusias untuk merebut Jakarta yang untuk rakyat,” imbuhnya.

Terlebih, ungkap Basir, masyarakat Jakarta saat ini memiliki kegelisahan soal ibukota negara. Mereka menginginkan agar Jakarta tidak dipimpin oleh kepala daerah yabg selalu membuat gaduh Jakarta.

“Tidak ada orang kaya atau orang miskin. Mereka datang pakai motor, pakai bajaj, bahkan sampai mobil angkot untuk menggalang dukungan agar Agus-Sylvi menang. Disini, saya sangat bangga atas militansi para relawan inj, mereka tidak dibayar,” tegasnya.

Diketahui, acara konsolidasi GAS dibuka pada hari rabu 26 oktober 2016 di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat. Dengan mengangkat tema Jakarta Bersatu, acara ini dimulai dengan syukuran pasangan Agus Sylvi yang mendapatkan nomor urut satu. cakrawalamedia. co. id (tama)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *