News

Bupati Tasik Hadiri Halal Bihalal Tingkat Eks Kewadanaan Sukaraja

220
×

Bupati Tasik Hadiri Halal Bihalal Tingkat Eks Kewadanaan Sukaraja

Sebarkan artikel ini

TASIKMALAYA (CM) – Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, beserta rombongan menghadiri kegiatan halal bihalal di eks Kewadanaan Sukaraja, Senin (17/06/2019). Kegiatan merupakan agenda tahunan yang digelar setiap bulan syawal atau usai idul fitri.

Acara dihadiri jajaran SKPD, Forkominda, para Camat di Aks Kewadanaan, kepala desa, guru, tokoh masyarakat serta pendiri Yayasan Srikandi Sukapura, Hj. Dede T. Widiarsih, SE. Kegiatan berlangsung di Lapangan Futsal Yayasan Srikandi Sukapura, Kampung Parakantilu Desa Janggala, di jl. Cibogo Kecamatan Sukaraja Kabupaten Tasikmalaya.

Hj. Dede menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan tersebut sekaligus memohon maaf kepada pemerintah daerah dan masyarakat yang mana jalan  sepanjang 1, 2 kilo meter lagi, tepatnya di Kecamatan Tanjungjaya tidak dapat dikerjakan karena selama menjabat sebagai Anggota DPR Provinsi dirinya tidak terpilih kembali. “Bila terpilih dipastikan jalan tersebut sudah selesai,” papar Hj. Dede.

Namun, ia menambahkan bahwa Pendiri Yayasan Srikandi Sukaraja menggratiskan siswa/siswi-nya untuk masuk ke sekolahnya yaitu SMA Plus Al Hikmah. “Gratis tidak ada pungutan apapun, mulai dari kelas 1 hingga kelas 3,” jelasnya

Hal tersebut, katanya, merupakan suatu kehormatan dengan harapan dapat lebih menjalin hubungan silaturahmi dan persaudaraan antara Pemerintah dengan yayasan  untuk bersama-sama ikut membangun Kabupaten Tasikmalaya.

Sementara itu, Bupati menyampaikan kunjungannya itu untuk silaturahim, halal bi halal dan tasyakuran. Pihaknya secara pribadi maupun pemerintah mengucapkan idul fitri dan memohon maaf.

Ade menegaskan kepada semua jajaran pemerintah kecamatan yang ada di kewedanaan untuk mendata warga miskin, jompo serta anak yatim piatu untuk di data agar kedepan tidak ada data yang tidak jelas. Bupati menambahkan, Pemkab Tasik akan melaksanakan program-program utama yakni pendidikan, kesehatan dan ekonomi.

“Kami juga mengucapkan terimakasih selama ini sudah ikut membangun pendidikan mental dan spriritual, mencerdaskan kehidupan bangsa baik jasmani dan rohani. Hal ini sudah sesuai dengan tujuan kita. Bahkan sudah menggiatkan pendidikan karakter yang saat ini sedang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya untuk mewujudkan generasi muda masa kini,” pungkasnya. (anto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *