PANGANDARAN (CM) – Bupati Pangandaran H, Jeje Wiradinata menggunakan hak pilihnya dalam Pilgub Jabar Rabu (27/06/2018). Bupati bersama Istrinya Ida Nurlaela serta putranya Mochamad Arief Humawan mencoblos di TPS 2 di Dusun Pangandaran Timur RT 003 RW 002 Kecamatan/Kabupaten Pangandaran. Sementara itu, Putrinya Pratiwi Ariefianti Nurhikmah dikabarkan akan menyusul dalam menggunakan hak pilihnya.
Dari pantauan cakrawalamedia, Bupati Pangandaran H, Jeje Wiradinata beserta Istri Hj Ida Nurlaela tiba di TPS 2 pada pukul 09.13 WIB. Bupati bersama istri lantas menyerahkan undangan C6 pada petugas KPPS untuk didaftar. Selang beberapa waktu kemudian, Bupati dan istri dipanggil untuk mencoblos dan disusul oleh putranya.
Setelah memberikan suaranya, Bupati bersama istri lantas menunjukkan jari kelingking kiri yang sudah dicelupkan ke dalam tinta. Hal itu sebagai bukti jika telah melakukan pencoblosan dalam Pilgub Jabar ini.

“Ketika tadi pagi saya sedang berjalan ke sini (TPS) pemungutan suara di beberapa TPS sedang berjalan dengan proses yang baik,”ujar Jeje kepada media usai mencoblos di TPS 2. Rabu (27/06/2018).
Bupati Jeje mengatakan, di Kabupaten Pangandaran ada 717 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan antusias warga Pangandaran dalam menggunakan hak suaranya memcapai 75 persen,
“Harapan kita hari ini bisa mencapai 85 persen, Dan saya lihat dalam pelaksanaan pilkada pilgub ini aman tidak ada masalah apa-apa,”tuturnya.
“Nanti saya juga akan keliling untuk memantau ke beberapa TPS,” katanya.
Soal distribusi logistik ke daerah pelosok pun, kata Jeje, semua logistik untuk pilkada pilgub sudah sampai ke beberapa TPS yang berada di daerah pelosok,
“Pendistribusian logistik ke daerah pelosok alhamdulilah berjalan lancar, aman tanpa ada masalah.Walaupun para KPPS harus exstra hati-hati seperti yang membawa kotak surat suara dan harus melintasi sungai,”pungkasnya. (Andriansyah)







