KOTA TASIKMALAYA (CAMEON) – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tasikmalaya melakukan tes urine dadakan kepada 24 anggota Polres Kota Tasikmalaya di Gedung Wirapratama Jalan Letnan Harun, Senin (18/9/2017).
Kepala BNN Kota Tasikmalaya, Tuteng Budiman, mengatakan, kegiatan ini sengaja dilakukan secara mendadak agar semua anggota tidak melakukan persiapan.
“Kalau dikasih tahu, dikahawatirkan ada anggota yang suka pakai barang haram tersebut langsung kabur atau tidak masuk kerja,” terang Tuteng.
Hasilnya, semua anggota yang melakukan tes urine negatif/tidak terindikasi penggunaan narkoba.
“Itu artinya Polresta telah menunjukan kepada BNN dan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa di jajaran penegak hukum jero narkoba,” tandasnya.
Di tempat yang sama, Kasat Narkoba Polres Kota Tasikmalaya, AKP Hamzah Badaru, sangat mengapresiasi kegiatan tes urin yang dilakukan oleh BNN.
Kegiatan itu, katanya, dilakukan guna melakukan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), serta menciptakan Polresta jero narkoba. (Edi Mulyana)