News

Awal 2026, 70 Personel Polres Tasikmalaya Naik Pangkat

53
×

Awal 2026, 70 Personel Polres Tasikmalaya Naik Pangkat

Sebarkan artikel ini

KAB.TASIK (CM) – Mengawali tahun 2026, Polres Tasikmalaya menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2026 di Lapangan Hitam Mapolres Tasikmalaya, Jumat (2/1/2026) pagi. Sebanyak 70 personel Polri resmi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

Upacara dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan dipimpin langsung Kapolres Tasikmalaya AKBP Haris Dinzah sebagai inspektur upacara. Sejumlah pejabat turut hadir, di antaranya Wakapolres Tasikmalaya, pejabat utama, para perwira, serta seluruh anggota Polres Tasikmalaya.

Dalam amanatnya, AKBP Haris Dinzah menekankan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar formalitas administratif.

“Pencapaian tersebut merupakan bentuk penghargaan institusi atas dedikasi, loyalitas, dan kinerja personel selama menjalankan tugas,” ujarnya.

Ia mengingatkan bahwa setiap kenaikan pangkat membawa konsekuensi berupa tanggung jawab yang lebih besar.

“Para personel yang menerima kenaikan pangkat diharapkan mampu meningkatkan profesionalisme, kedisiplinan, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.

Adapun 70 personel yang mengikuti Korps Raport berasal dari berbagai jenjang kepangkatan, mulai dari perwira hingga tamtama. Rinciannya meliputi satu personel dari AKP ke KOMPOL, empat personel dari IPTU ke AKP, lima personel dari IPDA ke IPTU, empat personel dari AIPTU ke IPDA melalui jalur penghargaan atau pengabdian, sembilan personel dari AIPDA ke AIPTU, 26 personel dari BRIPKA ke AIPDA, dua personel dari BRIGADIR ke BRIPKA, 11 personel dari BRIPTU ke BRIGADIR, tujuh personel dari BRIPDA ke BRIPTU, serta satu personel dari BHARAKA ke ABRIPDA.

Suasana upacara berlangsung khidmat dan penuh rasa syukur. Sejumlah anggota keluarga, termasuk istri dan suami dari personel yang naik pangkat, turut hadir di lapangan sebagai bentuk dukungan moral atas perjalanan karier anggota Polri.

Usai upacara, Kapolres Tasikmalaya memberikan ucapan selamat yang diikuti oleh jajaran pejabat utama dan seluruh anggota. Kegiatan ditutup dengan tradisi syukuran sederhana yang berlangsung tertib dan penuh keakraban.

Seluruh rangkaian acara berjalan aman dan kondusif. Dengan pangkat baru yang disandang, Polres Tasikmalaya berharap kinerja dan pelayanan kepada masyarakat pada tahun 2026 dapat semakin optimal dan profesional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *