News

Ajukan Penambahan Kouta CPNS, Bupati Jeje Temui Menpan-RB

178
×

Ajukan Penambahan Kouta CPNS, Bupati Jeje Temui Menpan-RB

Sebarkan artikel ini
Ajukan Penambahan Kouta CPNS, Bupati Jeje Temui Menpan-RB
Istimewa

PANGANDARAN (CM) –  Kabupaten Pangandaran mendapatkan jatah sebanyak 447 kouta CPNS. Hal itu  dianggap tidak akan mencukupi kebutuhan. Maka dari itu, Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata belum lama ini menemui Menteri Pemberdayan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) di Jakarta guna melobi dan meminta penambahan kouta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Pangandaran mengkonsultasikan terkait Honorer K2 serta pengajuan penambahan formasi CPNS.

Menurut Jeje, untuk tenaga Dokter saja Pangandaran membutuhkan sebanyak 20 orang untuk ditempatkan di beberapa Puskesmas.

“Setiap puskesmas akan dijatah dua orang, sedangkan untuk Rumah Sakit dibutuhkan enam dokter dan dua spesialis anestesi juga radiologi,” ujarnya, Senin (17/9/2018).

“Untuk pengumumannya akan dilaksanakan pada Rabu (19/9) mendatang dan itu sudah sesuai dengan apa yang disosialisasikan oleh BKD Provinsi Jawa Barat beberapa waktu lalu,” sambung Jeje.

Jeje menerangkan, untuk masalah Honorer K2 kemungkinan hanya ada 30 orang yang bisa ikut dari total 312 Honorer K2 yang ada saat ini.

“Jumlah yang 30 itu memenuhi persyaratan salah satunya di bawah usia 35 tahun dan memiliki ijazah keluaran tahun 2013,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekda Pangandaran Mahmud SH.MH menambahkan formasi CPNS di Pangandaran minimal hanya untuk lulusan D3 dan S1 saja.

“Kalau untuk tingkat SMA saya kira belum ada,” singkatnya. (Andriansyah)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *