News

Ade Sebut Irigasi Jadi Prioritas Warga Tasikmalaya

183
×

Ade Sebut Irigasi Jadi Prioritas Warga Tasikmalaya

Sebarkan artikel ini

TASIKMALAYA (CM) – Irigasi Garunggang tidak dapat mengaliri warga Dusun Salawu Desa Salawu Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya, karena sudah lama kering. Demikian jelas Ketua MUI Kecamatan Salawu, Nana Ruhana, Rabu (19/06/2019).

Menanggapi permasalahan tersebut Bupati Ade Sugianto, akan mengeceknya ke lapangan dengan melibatkan perencana maupun pihak Dimnas PUPR. Ia mengaku baru mendapatkan laporan tentang irigasi tersebut milik pemerintah daerah ataupun provinsi. “Sejauh mana kerusakannya, yang jelas irigasi menjadi pioritas warga Tasikmalaya,” ungkap Ade.

Sementara itu, Camat Salawu, Heri Suherman menegaskan irigasi tersebut sudah lama tidak mengaliri warganya. Namun, pihaknya sudah melaporkan ke Dinas PUPR. (anto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *