News

Nasib Sutan Bhatoegana Mulai Terjun Bebas Setelah Jadi Tersangka

399
×

Nasib Sutan Bhatoegana Mulai Terjun Bebas Setelah Jadi Tersangka

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, (CAMEON) – Saat masih aktif di legislatif, nama Sutan Bhatoegana menjadi salah satu “artis” di antara 500 lebih anggota DPR RI. Wajah politisi Partai Demokrat itu kerap muncul di layar kaca. Jadi bintang tamu televisi. “Ngeri-ngeri sedap,” begitu salah satu celotehan khasnya.

Namun, setelah dijadikan tersangka sejak 14 Mei 2014, nasib Sutan mulai berubah. Ia terjerat dalam kasus suap pembahasan APBN-P 2013 untuk Kementerian ESDM. Kemudian divonis 10 tahun penjara karena menerima gratifikasi sebesar USD 40,000 dari Waryono Karno dan USD 200,000 dari Rudi Rubiandini, kepala SKK Migas. Sutan juga menerima gratifikasi mobil Totota Alpahard dan rumah dari pengusaha.

Tak terima dengan vonis tersebut, Sutan mengajukan banding. Namun, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta memperkuat putusan itu. Ia pun memilih kasasi. Bukannya memperingakan, Mahkamah Agung malah memperberat hukumannya menjadi 12 tahun penjara. Hak-hak politiknya pun dicabut.

Setelah ditetapkan sebagai terpidana, nasib Sutan ibarat roller coster yang menukik tajam. Berubah drastis. Kini, ia tengah terbaring kurus di salah satu rumah sakit di Bogor. Ia menderita liver.

Baca: Sutan Bhatoegana Terbaring Kurus di Rumah Sakit, SBY Ucapkan Prihatin pun Tidak

Kondisinya terlihat sangat kurus. Belum lama ini, Anggota Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat, Max Sopacua, menjenguk Sutan di rumah sakit. Difoto berdua. Diunggah ke media sosial oleh Dedy Alamsyah Mannaroi, direktur Eksekutif PT Duta Politika Indonesia. Menjadi viral. “Semoga cepat sembuh bang….,” tulis Dedy. (pey)

Foto: Tempo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *