News

Pansus VI DPRD Jabar Harap Percepatan Pembangunan Tol Cisumdawu

230
×

Pansus VI DPRD Jabar Harap Percepatan Pembangunan Tol Cisumdawu

Sebarkan artikel ini
Pansus VI DPRD Jabar Harap Percepatan Pembangunan Tol CISUMDAWU
Pansus VI DPRD Jawa Barat, Dok. Humas

SUMEDANG (CM) – Pimpinan dan Anggota Pansus VI DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan peninjauan lokasi Jalan Tol Cisumdawu Sesi I Cileunyi-Rancakalong di Kab. Sumedang pada Rabu (02/02/2022).

Kunjungan tersebut dimaksudkan dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRWP) Jawa Barat Tahun 2022-2042.

BACA : Anggota DPRD Jabar Ungkap Pembangunan Jalan Sukasari Lembang Pada TA 2023

Hasbullah Rahmat yang ikut dalam kunjungan tersebut mengungkapkan, adanya hambatan berupa bencana alam longsor dalam pembangunan jalan tol tersebut tidak mengganggu proses pembangunan secara menyeluruh.

Anggota DPRD dari FPAN Dapil 8 ini melanjutkan, percepatan pembangunan jalan tol Cisumdawu dapat berpengaruh terhadap pertumbuhan perekonomian dari Bandung hingga Majalengka.

“Kita lihat ada beberapa titik yg belum selesai terutama yg longsor, kita berharap memang ada percepatan penyelesaian agar pertumbuhan ekonomi dari bandung sampai majalengka bisa teratasi dan bandara kertajati bisa berkembang,” ujarnya.

Hasbullah berharap, Tol Cisumdawu dapat memudahkan akses transportasi bagi masyarakat dan juga dengan adanya tol tersebut menjadi salah satu upaya untuk menghidupkan Bandara Kertajati di Majalengka.

“Mudah mudahan bisa cepat selesai supaya bisa pertumbuhan ekonomi bisa berjalan baik orang maupun barang termasuk menghidupkan bandara Kertajati Majalengka,” tutupnya. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *