TASIKMALAYA (CM) – Sebuah truk bermuatan puluhan ton jagung terguling di persawahan warga yang berada di pinggir jalan raya Garut-Tasikmalaya, tepatnya di desa Cikadongdong Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (11/02/2021).
Kecelakaan tunggal tersebut disebabkan karena sopir mengantuk berat, sehingga truk yang bernomor polisi Z8912DB ini oleng dan terjatuh ke area persawahan warga.
Isan Susanto (40), sang sopir truk, mengaku tak bisa mengendalikan lagi kendaraannya saat masuk jalur tersebut, sehingga saat dirinya sadar truk yang bermuatan jagung inipun sudah “tertidur” di bahu jalan.
“Ngantuk pak, duh padahal saya sudah cuci muka berapa kali. ngalenyep pak abi teh, naha terang-terang tos ngagubrag (saya terlelap sekejap, tiba-tiba sudah jatuh),” ujarnya
Sementara itu, Petugas Laka Lantas Polres Tasikmalaya, Briptu Wildan menyampaikan, kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Hanya saja dia melaporkan ada beberapa fasilitas umum dan tembok warga yang rusak.
“Tidak ada korban jiwa, namun sejumlah fasilitas umum seperti tiang listrik dan telepon rusak serta tembok rumah warga di pinggir jalan ini juga rusak,” ujarnya saat melakukan olah TKP.
Kasus laka tunggal inipun kini dalam penanganan pihak Satlantas Polres Tasikmalaya. (Zm)