PANGANDARAN (CM) – Diduga akibat korsleting listrik, rumah semi permanen Sunarto warga Rt 15/08 Dusun/Desa Karangmulya, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat ludes dilalap si jago merah. Sabtu, (12/09/2020) sekitar pukul 20.0 WIB.
Dari pantauan cakrawalamedia, warga setempat bersama Danramil, Polsek Padaherang dibantu Pemerintah Desa Karangmulya berusaha memadamkan kobaran api dengan menggunkan alat seadanya. Namun, karena tiupan angin yang kencang membuat api dengan mudah menjalar keseluruh bangunan.
Adik korban, Muhamad Mudakir mengatakan, kronologis kejadian saat kakaknya (Korban) sedang keluar rumah untuk membeli sesuatu di warung tiba-tiba kebakaran terjadi.
“Jadi kakak saya (Sunarto) keluar rumah, kira-kira 5 menit, tahu-tahu api sudah besar, Untuk barang-barang tidak ada yang bisa diselamatkan, habis semua terbakar termasuk sepeda motor, ” ujarnya kepada cakrawalamedia, Sabtu (12/09/2020) malam.
Dia menyebutkan, ketika melihat api yang sudah membesar, warga pun langsung serentak memadamkan api dengan alat seadanya namun api sulit dipadamkan.
“Barang lainnya yang hangus terbakar seperti surat tanah, pakaian dan yang lainnya habis terbakar, yang tersisa hanya baju yang dipakai sama yang dompet yang berisi KTP,” kata Mudakir.
Sementara, Sekdes Karangmulya Anwar Hidayat menjabarkan, kami pemerintah desa ikut prihatin dengan kejadian yang terjadi pada keluarga Sunarto.
“Kami akan segera membantu korban bersama dengan pihak Kabupaten Pangandaran supaya bisa meringankan beban korban,” katanya.
Sekdes mengaku, Untuk kerugian pihaknya belum mengetahui berapa nominalnya, diperkirakan bisa puluhan juta karena rumah semi permanen ludes serta sepeda motor dan juta aset lainnya.
Hingga berita ini ditayangkan, Petugas Damkar Kabupaten Pangandaran masih berjibaku dilokasi kejadian guna menjinakan api. Dua unit Mobil Pemadam Kebakaran pun dikerahkan kelokasi. (Padna)
Baca Juga : Kasus Covid-19 di Tasik Terus Melonjak, Seorang Guru SMA Terkonfirmasi Positif