News

Para Calon Direktur PDAM Tirta Sukapura Ikuti Seleksi

275
×

Para Calon Direktur PDAM Tirta Sukapura Ikuti Seleksi

Sebarkan artikel ini

KAB TASIKMALAYA (CM) – Sebanyak 11 calon direktur BUMD Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Sukapura Kabupaten Tasikmalaya beradu kemampuan berpikir dalam uji pisikologi, di Hotel Horizon Tasikmalaya, Rabu (15/07/2020).

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Heri Bimantoro Ruslan, membuka kegiatan tersebut dengan dihadiri para pemateri dari Universitas Padjajaran Bandung serta akademisi.

Heri menyampaikan, kegiatan assesment tersebut untuk mengisi kekosongan jabatan direktur utama, direktur umum dan direktur teknik. Tahapan uji mulai dari tes Psikologi,  kelayakan kepatutan, dan wawancara.

Ia menyebut, assesment sesuai aturan Permendagri No. 37 Tahun 2018, dan para calon direktur akan diwawancara oleh pihak Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati Tasikmalaya

Para calon yang mengikuti assesment tersebut yakni:

  1. Wawan
  2. Didin Syahidin
  3. Moh Ali Imran
  4. Deni K
  5. Rudianto
  6. Zainal Antoni
  7. Darwin B
  8. Dani Syam
  9. Asep Supratman
  10. Asep Nurjaeni
  11. Enjang Hasanudin

(Amas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *