News

Satu Per Satu Pejabat Pemkab Tasik Purna Bakti

315
×

Satu Per Satu Pejabat Pemkab Tasik Purna Bakti

Sebarkan artikel ini

KAB TASIKMALAYA (CM) – Puluhan pejabat di lingkungan Pemkab Tasikmalaya satu persatu  memasuki masa purna bakti atau pensiun. Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tasikmalaya

Sekdis Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Tatang Kusnandar mengatakan, pejabat yang melakukan purna bakti atau pensiun setiap tahunnya selalu ada yakni pada tahun 2019 saja mencapai 700 orang. “Untuk Tahun 2020 yakni 835 orang,” ungkapnya, Selasa(30/6/2020)

Ia menyebut, para ejabat yang akan memasuki masa pensiun tersebut diantaranya, pejabat Eselon 2 sebanyak 6 orang yakni Dinas Lingkungan Hidup, Insfektorat, BPBD, BKPSDM, Bappeda, dan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Kepala Arsip dan perpustakaan,  Eselon 3 ada 7 orang yaitu kabag Kesra, Kabag Hukum, Kabag Perekonomian dan organisasi, 3 Camat, dan  sembilan orang para Kabid serta untuk pejabat Eselon 4a ada 30 orang dan 4b ada 33 orang.

Namun, lanjut ia, agar tidak menganggu program serta tugas yang ditinggalkan dimasing-masing, posisi puluhan pejabat tersebut,   Pemkab akan segera mempersiapkan calon penggantinya.

“Mengingat jumlah yang akan memasuki masa pensiun dilingkungan Pemkab Tasikmalaya, cukup banyak, serta waktunya tinggal beberapa bulan lagi,  maka pihaknya telah melaporkannya ke Bupati, melalui Sekda,” pungkasnya.

Seperti halnya diutarakan, H. Gojali Tanjung, yang akan purna bakti pada tanggal 1 Juli nanti, pihaknya melakukan syukuran dengan melibatkan para sekdis, kabid beserta staf kearsipan dan kantor Satpolpp atas sudah selesainya masa kerja,

H. Gojali menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Tasik atas kesalahan selama dirinya bekerja. Kegiatan syukuran purna bakti berlangsung di kediamannya di kampung Tambir Desa Ciawang, Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya. (Amas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *