PANGANDARAN (CM) – Sebanyak 159 warga Desa Kalangjaladri, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, hari ini Minggu (31/05/2020) menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa sebesar Rp600 ribu rupiah. BLT DD dibayarkan hingga bulan Juli 2020 yang akan datang.
Kepala Desa Kalangjaladri, Kecamatan Parigi, Eris Darmawan menyampaikan penyaluran BLT DD tahap I sebesar Rp 600.000 per kepala keluarga di saksikan oleh Babinsa, Bhabinkantibmas, Kadus, BPD, RT/RW dan Kasi Pelayanan.
“Penyaluran BLT DD berupa kartu ATM kepada keluarga penerima manfaat (KPM) sengaja kami lakukan dengan cara door to door atau mendatangi setiap rumah KPM,”ujarnya kepada cakrawalamedia.co.id, Minggu (31/05/2020).
Menurut dia, alasan turun tangan langsung karena ini sebuah bentuk tanggung jawab sebagai penyalur BLT-DD agar tepat sasaran dalam menggulirkan Dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 159 Kepala Keluarga (KK) senilai Rp 600.000/KK.
“Selain itu, dalam momen penyaluran bantuan saya selaku kepala desa bisa sekalian silahturahmi kepada warga masyarakat, kedua guna menghindari kerumunan massa,”terang Eris.
Warga terdampak Covid-19, kata Eris, akan menerima bantuan langsung tunai atau BLT selama 3 bulan berturut-turut mulai dari bulan Mei sampai Juli 2020 mendatang.
“Seharusnya, BLT DD itu di salurkan pada bulan April sampai Juni, lantaran ada keterlambatan, jadi BLT Dana Desa baru bisa disalurkan bulan ini,”sebutnya.
Eris menyampaikan, pihaknya hanya menyalurkan Kartu ATM Bank BJB beserta nomor PIN kepada para penerima bantuan BLT DD. Penerima BLT DD itu mendapatkan bantuan sebesar Rp 1.800.000 per KK yang akan dicairkan dalam waktu 3 bulan kedepan.
“Jadi setiap bulannya, KPM menerima Rp600.000 per KK, untuk pencairannya sendiri warga bisa langsung ambil ke bank BJB, semoga bantuan dari pemerintah baik pusat, provinsi dan pemerintah daerah dapat meringankan beban warga yang terkena dampak wabah virus corona,”pungkasnya. (Andriansyah)





