News

KA Mutiara Selatan Mogok Diduga Pecah Turbo

292
×

KA Mutiara Selatan Mogok Diduga Pecah Turbo

Sebarkan artikel ini
dok

TASIKMALAYA (CM) – Sejak lepas Stasiun Manonjaya pukul 5.50 WIB menuju Stasiun Awipari tujuan Surabaya-Bandung, Kereta Api Mutiara Selatan diduga mengalami pecah turbo, di Kampung Kamulyaan Desa Kamulyaan Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (16/05/2019)

Hal itu dibenarkan Security Stasiun Awipari, Irfan Gunawan (29). Ia menerangkan bahwa kereta tersebut mengalami kendala dan sempat mengeluarkan api dari bagian turbo yang pecah di belakang lokomtif.

Akibatnya, jelas Irfan, sejumlah penumpang mengalami delay selama tiga jam, dari pukul 5:50 – 09:13 WIB. Sambil menunggu lokomotif bantuan, sementara Kereta Api Mutiara Selatan diamankan di Stasiun KA Cibatu.

Saat KA Mutiara Selatan mengalami mogok, Kepala Stasiun Kota Tasikmalaya, Syaeful Mukmin, belum bisa memberikan keterangn secara pasti soal kendala yang mengganggu. (Edi Mulyana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *